Login Saja ke cekbansos.kemensos.go.id untuk Cek Nama Penerima BPNT 2023 Secara Online, Simak Caranya!

3 Februari 2023, 17:27 WIB
Berikut cara login cekbansos.kemensos.go.id untuk lihat penerima bansos 2023. /Pxhere/Mohamad Trilaksono.

PR DEPOK - Cukup login ke cekbansos.kemensos.go.id untuk melakukan cek nama penerima bansos BPNT 2023 secara online melalui ponsel.

Penerima BPNT 2023 dengan total Rp2,4 juta dapat dengan mudah melakukan cek secara online.

Cek nama penerima BPNT 2023 dapat dilakukan secara online, cukup dengan menyiapkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang sah.

Baca Juga: Mau Anak Usia 0-6 Tahun Mendapatkan Uang Tunai Rp750.000? Cek BLT Balita Februari 2023 Secara Online di Sini

Bansos BPNT sendiri merupakan bantuan yang diberikan dengan nilai nominal Rp2,4 juta dalam setahun penyaluran kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Hibah ini dimaksudkan untuk membantu masyarakat membeli kebutuhan pokok seperti beras, telur, daging, sayuran dan lain-lain.

Dana BPNT akan dicairkan sebesar Rp200.000 per bulan selama satu tahun melalui Kantor Pos sebagai penyalur jika skemanya seperti tahun lalu.

Baca Juga: Mason Greenwood Kembali? Simak Pernyataan Resmi Manchester United

Untuk mengetahui apakah masyarakat tersebut sudah terdaftar pada bansos BPNT 2023 atau belum, silahkan untuk melakukan pengecekan penerima manfaat secara online.

Cara cek penerima bansos BPNT 2023 secara online melalui ponsel dilakukan seperti dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Kemensos berikut ini.

1. Masukkan link cekbansos.kemensos.go.id menggunakan browser ponsel.

Baca Juga: Link Pengumuman PPPK Guru 2023, Cek Segera untuk Mengetahui Hasil Seleksi Beserta Jadwal Masa Sanggah

2. Selanjutnya siapkan juga KTP yang akan digunakan sebagai acuan mengisi data.

3. Ketikkan alamat di kolom yang sesuai seperti Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan.

4. Inputkan nama PM (Penerima Manfaat) sesuai KTP.

Baca Juga: Bansos BPNT Februari 2023 Kapan Cair? Cek Jadwal dan Penerimanya di Sini

5. Jangan lupa huruf kode yang muncul pada kolom kode dimasukkan.

6. Lanjutkan saja dengan klik 'Cari Data'.

Setelah data lengkap didaftarkan, akan muncul sederetan notifikasi dengan nama penerima bansos BPNT 2023.

Setelah itu, yang perlu dilakukan masyarakat hanyalah mencairkan dana bansos tersebut lewat Kantor Pos sesuai dengan arahan atau petunjuk yang diberikan.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Tags

Terkini

Terpopuler