Apakah KUR BRI Tahun 2023 Sudah Dibuka Sekarang? Intip Syarat Pengajuan Pinjaman di Sini

23 Februari 2023, 15:07 WIB
Ilustrasi. KUR BRI 2023 sudah cair? Simak syarat pinjaman hingga Rp500 juta. /Pixabay EmAji

PR DEPOK – Simak informasi apakah KUR BRI tahun 2023 sudah dibuka sekarang? Intip syarat pengajuan KUR BRI tahun 2023 untuk mengembangkan bisnis atau usaha Anda.

Persiapkan diri Anda dengan baik sebelum mengajukan pinjaman.

Bagi Anda yang sedang mencari pinjaman untuk mengembangkan bisnis atau usaha, mungkin sudah tidak asing lagi dengan KUR BRI.

Masyarakat sangat menantikan dibukanya pengajuan pinjaman KUR BRI tahun 2023, khususnya Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Baca Juga: Apakah KUR BRI 2023 Dibuka Akhir Februari? Berikut Info Terbaru dari Bank Rakyat Indonesia

Mengajukan pinjaman KUR memang menjadi salah satu pilihan bagi mereka yang ingin menambah modal usahanya.

Kredit Usaha Rakyat sendiri merupakan program pemerintah yang bertujuan untuk membantu masyarakat dalam pembiayaan modal usaha.

Bank BRI telah menyediakan tiga jenis KUR yang dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan calon debitur.

KUR BRI tahun 2023 yang ditawarkan terdiri dari KUR Mikro Bank BRI, KUR Kecil Bank BRI, dan KUR TKI Bank BRI.

Baca Juga: Link Streaming dan Preview BRI Liga 1 Persib Bandung vs Arema FC Kamis 23 Februari 2023

Berikut persyaratan untuk mengajukan pinjaman dari KUR BRI tahun 2023 seperti dirangkum PikiranRakyat-Depok.com dari laman BRI.

- Usaha yang berjalan dinilai produktif dan layak.

- Usaha sudah berjalan minimal selama 6 bulan.

- Saat ini tidak menerima kredit dari perbankan, kecuali pinjaman konsumtif, seperti KPR, KKB, atau kartu kredit.

Baca Juga: Jadwal Pengumuman Lolos Kartu Prakerja Gelombang 48, Ini Bocoran Tanggalnya

- Sertakan KTP, Kartu Keluarga, dan Izin Usaha.

- Untuk mengajukan KUR TKI Bank BRI, calon debitur adalah TKI ke negara penempatan.

- KUR TKI Bank BRI mewajibkan calon debitur untuk memberikan perjanjian kerja dengan pengguna jasa, perjanjian penempatan, paspor, visa dan dokumen lainnya sebagaimana dipersyaratkan oleh peraturan pemerintah.

Mengenai nominal KUR BRI 2023 yang dapat diajukan masyarakat berkisar antara Rp50 juta hingga Rp500 juta, tergantung jenis KUR yang dipilih.

Baca Juga: Apakah PKH Tahap 1 2023 Bakal Cair di Kantor Pos? Cek Informasi Terbaru di Sini

KUR Mikro Bank BRI memberi maksimal pinjaman Rp50 juta, sedangkan KUR Kecil Bank BRI dapat dipinjam mulai dari Rp50 juta hingga Rp500 juta.

Sedangkan untuk KUR TKI Bank BRI, maksimal pinjaman yang dapat diberiakan adalah Rp25 juta atau sesuai ketentuan pemerintah.

Lantas, apakah benar KUR BRI 2023 akhirnya dibuka untuk umum?

Menurut informasi yang dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari akun Instagram @bankbri_id, masyarakat masih belum bisa mengajukan pinjaman.

Baca Juga: 7 Manfaat Mengejutkan dari Minum Air Hangat di Pagi Hari: Menurunkan Berat Badan!

Hal ini dikarenakan pemerintah belum memberikan informasi lebih lanjut terkait pengajuan Kredit Usaha Rakyat ke Bank BRI.

“terima kasih atas ketertarikannya terhadap produk pinjaman BRI. Untuk pinjaman KUR 2023, mohon kesediaan menunggu informasi dari pemerintah ya. Jika pengajuan pinjaman modal usaha, Sobat BRI juga dapat mengajukan pinjaman Kupedes,” kata admin Instagram @bankbri_id.

Sehingga masih belum diketahui kapan KUR BRI tahun 2023 dibuka untuk pengajuan pinjaman.

Namun demikian, masyarakat tetap dapat memantau website dan akun media sosial Bank BRI untuk mengetahui informasi terkini Kredit Usaha Rakyat.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Tags

Terkini

Terpopuler