Usaha Makin Maju dengan KUR Mandiri 2023 Pinjaman Hingga Rp500 Juta dan Bunga Rendah

2 Maret 2023, 20:11 WIB
Berikut jenis, manfaat, dan syarat KUR Mandiri 2023, pinjaman modal usaha hingga Rp500 juta dan bunga yang rendah.* /Freepik/pressfoto.

PR DEPOK - Simak informasi mengenai jenis, manfaat, dan syarat KUR Mandiri 2023, pinjaman modal usaha hingga Rp500 juta dan bunga yang rendah.

 

Bagi Anda pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dapat tingkatkan usaha Anda jadi lebih maju dengan Kredit Usaha Rakyat (KUR) dari Bank Mandiri.

Anda akan mendapat benefit atau keuntungan suku bunga rendah yakni 6 persen efektif per tahun, limit kredit hingga Rp500 juta, dan tenor atau jangka waktu sampai dengan 5 tahun.

Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mandiri adalah program kredit atau pembiayaan yang diberikan oleh Bank Mandiri kepada pelaku usaha mikro, kecil, menengah, dan koperasi (UMKMK) yang produktif.

Baca Juga: Simak Lirik Lengkap Lagu Muak yang Dinyanyikan oleh Aruma

Adanya Program KUR Mandiri ini bertujuan untuk meningkatkan dan memperluas pelayanan Bank Mandiri kepada UMKM produktif agar dapat meningkatkan kapasitas daya saing UMKM, mendorong pertumbuhan ekonomi nasional, dan juga mampu menyerap tenaga kerja, serta menanggulangi kemiskinan.

Jenis KUR Mandiri 2023

 

Terdapat 5 jenis KUR Mandiri 2023, yaitu:

1. KUR Super Mikro

Baca Juga: BPNT 2023 Kapan Cair? Cek Nama Penerima Bansos di Sini, Bantuan Rp200.000 Segera Disalurkan

Dengan limit kredit atau pinjaman maksimal sampai dengan Rp10 juta per debitur dalam jangka waktu sebagai berikut:

 

· Kredit Modal Kerja (KMK) maksimal 3 tahun; dan

· Kredit Investasi (KI) maksimal selama 5 tahun.

2. KUR Mikro

Baca Juga: PKH 2023 Tahap 1 Cair Maret? Cek Nama Penerima Bantuan Senilai Rp750.000 Lewat Link Ini

 

Dengan limit kredit atau pinjaman di atas Rp10 juta hingga maksimal sampai dengan Rp50 juta per debitur dan jangka waktu:

· Kredit Modal Kerja (KMK) maksimal 3 tahun; dan

· Kredit Investasi (KI) maksimal sampai dengan 5 tahun.

3. KUR Kecil

 

Baca Juga: KUR Mandiri 2023 Sudah Dibuka! Simak Syarat, Suku Bunga, dan Nominal Pinjaman yang Dapat Diajukan

Dengan limit kredit di atas Rp50 juta sampai dengan maksimal Rp500 juta per debitur dalam jangka waktu:

· Kredit Modal Kerja (KMK) maksimal 4 tahun; dan

· Kredit Investasi (KI) maksimal selama 5 tahun.

 

4. KUR Penempatan TKI/Pekerja Migran Indonesia

Baca Juga: Ramalan Shio Tikus, Kerbau dan Macan, Jumat, 3 Maret 2023: Gunakan Waktu Hari Ini untuk Bersantai Sebentar

Dengan limit kredit atau pinjaman maksimal sampai dengan Rp25 juta per debitur dalam jangka waktu paling lama sama dengan masa kontrak kerja dan tidak melebihi jangka waktu paling lama 3 tahun.

5. KUR Khusus

 

Dengan kriteria limit kredit atau pinjaman sampai dengan Rp500 juta, diberikan kepada kelompok yang dikelola secara bersama dalam bentuk klaster dengan menggunakan mitra usaha untuk komoditas perkebunan rakyat dan peternakan rakyat dan juga perikanan rakyat, industri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah, atau komoditas sektor produktif lain yang bisa dikembangkan menjadi KUR Khusus.

Jangka Waktu KUR Khusus sebagai berikut:

Baca Juga: KUR BRI 2023 Dibuka Hari Ini? Simak Jenis Pinjaman dan Syaratnya di Sini

· Kredit Modal Kerja (KMK) maksimal sampai dengan 4 tahun; dan

 

· Kredit Investasi (KI) maksimal sampai dengan 5 tahun.

Manfaat atau Benefit KUR Mandiri 2023

· Proses pinjaman yang relatif mudah dan cepat;

Baca Juga: Ramalan Zodiak Taurus dan Aries Besok, 3 Maret 2023: Menjaga Kesehatan itu Penting

 

· Persyaratan kredit atau pinjaman yang ringan;

· Agunan adalah berupa objek yang dibiayai;

· Suku bunga rendah yakni 6 persen efektif per tahun.

Agunan tambahan untuk KUR Super Mikro, KUR Mikro, KUR Kecil sampai dengan Rp100 Juta, dan KUR Penempatan TKI tidak dipersyaratkan, sedangkan untuk KUR Kecil pinjaman modal lebih dari Rp100 juta dipersyaratkan berupa tanah dan atau bangunan atau kendaraan bermotor sesuai dengan ketentuan yang berlaku di Bank Mandiri.

 

Baca Juga: Mengenal Natto: Seperti Apa Rasanya? Berikut Penjelasan Selengkapnya

Syarat Kelengkapan Dokumen KUR Mandiri 2023

1. KUR Super Mikro, KUR Mikro, KUR Kecil, KUR Khusus

· Siapkan Nomor Induk Berusaha (NIB) atau Surat Keterangan Usaha Mikro dan Kecil yang dibuat oleh RT/RW, kelurahan/desa setempat, atau oleh pejabat yang berwenang dan atau surat keterangan yang dipersamakan lainnya sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku;

 

· Siapkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang dibuktikan dengan kartu identitas berupa eKTP atau Surat Keterangan Pembuatan e-KTP;

Baca Juga: Simak Zodiak Taurus Besok Jumat, 3 Maret 2023: Coba Untuk Berkomunikasi Dengan Pasangan Anda

· Memiliki Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) untuk limit pinjaman di atas Rp50 juta.

2. KUR Penempatan Tenaga Kerja Indonesia (TKI)

 

· Siapkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang dibuktikan dengan kartu identitas berupa eKTP atau Surat Keterangan Pembuatan e-KTP;

· Membuat Perjanjian Penempatan Pekerja Migran Indonesia yang ditempatkan oleh pelaksana penempatan tenaga kerja dan atau tenaga magang Indonesia;

Baca Juga: Laga Persija vs Persib Ditunda, Luis Milla Kecewa dan Merasa Dirugikan: Kurang Fair

· Memiliki Perjanjian Kerja dengan pengguna bagi Pekerja Migran Indonesia baik yang ditempatkan oleh pelaksana penempatan tenaga kerja dan atau tenaga magang Indonesia, Pemerintah atau Pekerja Migran Indonesia yang bekerja secara perseorangan.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Tags

Terkini

Terpopuler