Mudah! Begini Cara Cek Status Data DTKS di Link Resmi Kemensos

13 Mei 2023, 19:43 WIB
Berikut tersedia cara cek status DTKS di link resmi Kemensos, ada bansos PKH, BPNT, dan PBI JK atau KIS.* /Tangkap Layar DTKS Kemensos/

PR DEPOK - Berikut cara cek status DTKS di link resmi Kemensos lewat artikel ini. DTKS adalah singkatan dari Data Terpadu Kesejahteraan Sosial.

 

Sistem data DTKS adalah salah satu link resmi dari Kemensos untuk para calon keluarga penerima manfaat (KPM) untuk bisa daftarkan diri NIK KTP menjadi penerima bansos 2023.

Adapun bantuan bansos 2023 yang kabarnya akan cair di bulan Mei antara lain bansos PKH, BPNT, bansos Ramadhan dan PBI JK atau KIS.

Simak cara cek status data DTKS dari link resmi Kemensos hingga artikel ini habis. Diketahui, ternyata masih ada sejumlah masyarakat yang belum mendaftarkan data NIK KTP di DTKS Kemensos.go.id.

Baca Juga: Saksikan Doctor Cha Episode 9 Malam Ini! Link Nonton dan Spoiler: Seo In Ho Cemburu pada Roy Kim

Pasalnya agar bisa akses link resmi dari Kemensos, harus sudah terdaftar dulu di DTKS Kemensos.go.id.

Data Kemensos berisikan data-data masyarakat yang kurang mampu atau rentan miskin untuk nanti diseleksi oleh Kemensos apakah layak atau tidak sebagai penerima bansos 2023.

 

Untuk penerima bansos 2023 di bulan Mei ini KPM akan menerima dana bansos dari besaran dana Rp600,000 hingga Rp3 juta per tahap atau per tahun.

Namun perlu dicatat untuk jenis bansos PKH 2023 hanya anggota keluarga yang punya ibu hamil, balita, lansia, disabilitas sosial dan anak sekolah SD, SMP, dan SMA saja yang bisa menerima dana bansos PKH 2023.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Tempat Bakso di Pemalang yang Rasanya nikmat dan Bikin Ketagihan, ini Alamatnya

Selain itu, untuk jenis bansos BPNT tidak ada kategori penerima jenis khususu KPM.

Kemudian untuk bansos Ramadhan dikhususkan hanya dilanjutkan di bulan puasa lalu dan akan berakhir di bulan Mei ini.

 

Terakhir bansos PBI JK adalah khusus bansos kategori jaminan kesehatan nasional saja. Bansos PBI JK juga tidak ada kategori khusus penerimanya.

Cara Cek Status Data DTKS di Link Resmi Kemensos

Baca Juga: Ramalan Zodiak Capricorn, Aquarius, dan Pisces Minggu, 14 Mei 2023: Kehidupan Asmara Membaik, Perasaan Bahagia

- Akses link resmi cekbansos.kemensos.go.id

- Masukkan data diri NIK KTP, isi alamat PM isi nama provinsi, kelurahan, kecamatan, kota dan desa

 

- Isi nama lengkap sesuai data NIK KTP

- Isi 6 jenis kode Captcha, samakan besar kecil hurufnya

Baca Juga: Mendiang Ratu Elizabeth II Tulis Surat Rahasia untuk Walikota Sydney, Baru Boleh Dibuka Tahun 2085

- Klik 'Cari Data'

Demikian cara cek status data DTKS di link resmi Kemensos yakni link cekbansos.kemensos.go.id.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Tags

Terkini

Terpopuler