Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 13, Sudah Dibuka Hari ini untuk 600.000 Penerima

- 4 Maret 2021, 13:10 WIB
Kartu Prakerja gelombang 13 telah dibuka.
Kartu Prakerja gelombang 13 telah dibuka. //ANTARA/HO-dok pri/

PR DEPOK – Pendaftaran program Kartu Prakerja Gelombang 13 telah dibuka mulai 4 Maret 2021, pukul 12.00 WIB .

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Manajemen Penyelenggara Kartu Prakerja melalui media sosial resminya.

“Gelombang 13 Kartu Prakerja akan dibuka jam 12.00 WIB. Kunjungi situs resmi kami hanya di www.prakerja.go.id untuk membuat akun dan mengikuti seleksi Kartu Prakerja,” tulis Manajemen Penyelenggara Kartu Prakerja dalam media sosial resminya yang diunggah pada 4 Maret 2021, seperti dikutip Pikiranrakyat-depok.com.

Baca Juga: BST DKI Februari 2021 Belum Bisa Dicairkan, Pemprov DKI Jakarta Ungkap Alasan Berikut

“Bagi Sobat yang akunnya sudah diverifikasi, jangan lupa untuk login dan klik "Gabung" ke Gelombang 13 agar dapat masuk ke tahap seleksi,” sambungnya.

Sebelumnya, Kepala Komunikasi Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja, Louisa Tuhatu mengatakan, target penerima program Kartu Prakerja Gelombang 13 sama dengan Gelombang 12, yakni 600.000 penerima.

Melalui program Kartu Prakerja Gelombang 13, masyarakat yang lolos menjadi peserta akan mendapatkan bantuan uang insentif senilai Rp600.000 dalam 4 kali pencairan.

Baca Juga: Bahaya Unggah Sertifikat dan Tiket Vaksinasi Covid-19 di Medsos, Kebocoran Data hingga Alih Kendali Ponsel

Peserta juga bisa mendapatkan uang tambahan sebesar Rp150.000 yang didapatkan setelah 3 kali melakukan survei dari manajemen Kartu Prakerja.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Facebook ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x