Link Pendaftaran Kartu Prakerja 2022 Beserta Cara Daftar Seleksi Gelombang 23

- 10 Januari 2022, 18:06 WIB
Simak link daftar Kartu Prakerja 2022 online lewat HP.
Simak link daftar Kartu Prakerja 2022 online lewat HP. /ANTARA/Aditya Pradana Putra

PR DEPOK – Pendaftaran Kartu Prakerja akan segera dibuka pada akhir Januari atau awal Februari 2022.

Untuk melakukan pendaftaran Kartu Prakerja 2022 dapat dilakukan secara online melalui link situs resmi Kartu Prakerja, yakni prakerja.go.id.

Link pendaftaran Kartu Prakerja 2022 tersebut dapat diakses melalui browser di HP atau smartphone.

Bagi masyarakat yang berminat mendapatkan bantuan Kartu Prakerja, bisa mengikuti pendaftaran Kartu Prakerja 2022 yang akan dimulai dengan seleksi gelombang 23.

Baca Juga: Syarat Daftar Kartu Prakerja 2022 untuk Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 23

Jadwal pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 23 hingga saat ini belum disampaikan secara resmi oleh Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja.

Untuk mengetahui jadwal pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 23, masyarakat dapat memantau akun media sosial resmi Kartu Prakerja di Facebook atau Instagram.

Namun, masyarakat dapat mempersiapkan diri dengan mengetahui cara daftar Kartu Prakerja 2022 melalui link situs prakerja.go.id.

Baca Juga: Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 23 Online Lewat HP

Adapun cara daftar Kartu Prakerja 2022 melalui link prakerja.go.id, dapat disimak selengkapnya berikut ini.

Cara Daftar Kartu Prakerja 2022

1. Buka link pendaftaran Kartu Prakerja 2022, yakni prakerja.go.id.

Masyarakat dapat mengakses link pendaftaran tersebut melalui browser di HP atau smartphone.

2. Kemudian, klik tombol “Daftar Sekarang” yang ada di kanan atas halaman situs.

3. Isi alamat email dan password yang akan didaftarkan.

Baca Juga: 5 Tips Lolos Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 23 yang Dibuka Awal 2022

4. Centang kotak persetujuan “Syarat dan Ketentuan dan Kebijakan Privasi”.

5. Selanjutnya, klik tombol “Daftar”.

6. Buka email yang telah didaftarkan. Kemudian buka pesan dari Kartu Prakerja untuk melakukan verifikasi email.

Baca Juga: Simak 5 Penyebab Gagal Lolos Seleksi Pendaftaran Kartu Prakerja

7. Setelah verifikasi email, kemudian masuk kembali ke akun Kartu Prakerja untuk melakukan verifikasi KTP.

8. Lalu, lakukan update data diri. Dalam proses ini, siapkan foto KTP dengan ukuran 2 MB dan format JPG/PNG.

9. Kemudian verifikasi nomor HP Anda. Pastikan nomor tersebut aktif dan tidak diganti hingga tiba pengumuman hasil seleksi Kartu Prakerja.

10. Selanjutnya isi Pernyataan Pendaftar sesuai kondisi, dan ikuti Tes Motivasi Kemampuan Dasar.

11. Setelah itu, Anda tinggal ikuti seleksi Kartu Prakerja gelombang 23 dengan klik tombol “Gabung” gelombang.

Baca Juga: Simak 6 Golongan yang Bisa Lolos Seleksi Kartu Prakerja 2022 untuk Dapatkan Bantuan Rp3,55 Juta

Saat ini, masyarakat sudah dapat membuat akun Kartu Prakerja melalui link situs prakerja.go.id.

Pembuatan akun Kartu Prakerja merupakan salah satu proses yang harus diikuti masyarakat untuk mengikuti seleksi pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 23.

Setelah jadwal pendaftaran telah diumumkan, masyarakat kemudian bisa mengikuti seleksi Kartu Prakerja melalui link pendaftaran Kartu Prakerja 2022.***

Editor: Bintang Pamungkas

Sumber: prakerja.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x