Cara Cek Penerima BPNT Kartu Sembako 2022 Online Lewat HP untuk Cairkan Bansos Rp600 Ribu

- 8 Maret 2022, 15:12 WIB
Ilustrasi - Berikut cara cek penerima bansos BPNT Kartu Sembako 2022 secara online menggunakan HP lewat situs cekbansos.kemensos.go.id.
Ilustrasi - Berikut cara cek penerima bansos BPNT Kartu Sembako 2022 secara online menggunakan HP lewat situs cekbansos.kemensos.go.id. /ANTARA

PR DEPOK - Salah satu program bantuan sosial (bansos) yang tengah disalurkan oleh pemerintah pada 2022 ini adalah Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) atau Kartu Sembako.

Masyarakat yang terdaftar di DTKS Kemensos sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM) akan mendapat bantuan Rp200.000 per bulan dari program BPNT tersebut.

Namun sebelumnya simak terlebih dahulu cara cek penerima bansos BPNT atau Kartu Sembako 2022 secara online untuk mengetahui sudah terdaftar atau belum kah Anda di DTKS Kemensos.

Artikel kali ini akan mengulas cara cek penerima BPNT atau Kartu Sembako 2022 secara online, menggunakan handphone (HP) melalui situs resmi cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Viral Video Remaja Putri Tolak dan Rusaki Hadiah Boneka Pemberian Pemuda, Warganet Dibuat Geram

Perlu diketahui, demi percepatan penyaluran, pemerintah akan menyalurkan bansos BPNT secara langsung melalui transfer.

Hal tersebut dilakukan berdasarkan arahan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait percepatan penyaluran bantuan sosial 2022.

Kemudian Menteri Sosial, Tri Rismaharini juga menyatakan bahwa penyaluran BPNT atau Kartu Sembako ini dilakukan sekaligus untuk tiga bulan, yakni Januari-Maret.

Baca Juga: Ciro Alves Resmi Merapat ke Persib? Bos Maung Bandung Sampai Beri 'Kode' Begini

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: kemensos.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x