Cara Cek BLT Minyak Goreng 2022 Online Pakai KTP agar Dapat Rp300 Ribu

- 3 April 2022, 15:36 WIB
Simak cara cek BLT minyak goreng 2022, bantuan sebesar Rp300.000 akan dicairkan pada April.
Simak cara cek BLT minyak goreng 2022, bantuan sebesar Rp300.000 akan dicairkan pada April. /Tangkap layar/cekbansos.kemensos.go.id.

PR DEPOK – Segera cek penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) minyak goreng 2022 secara online untuk mendapatkan bantuan Rp300.000.

Cara cek penerima BLT minyak goreng 2022 cukup mudah karena dilakukan secara online melalui link cekbansos.kemensos.go.id.

Namun, tidak semua masyarakat bisa cek penerima BLT minyak goreng 2022.

Baca Juga: 7 Manfaat Kurma bagi Kesehatan, Salah Satunya Bisa Mengontrol Gula Darah

Terdapat kriteria tertentu masyarakat penerima BLT minyak goreng 2022.

Pemerintah akan menyalurkan BLT minyak goreng sebesar Rp300.000 pada April 2022.

Dana BLT minyak goreng yang akan diberikan sebesar Rp100.000 per bulan, dan dicairkan sekaligus untuk tiga bulan, yakni April, Mei, dan Juni 2022 sehingga totalnya Rp300.000.

Baca Juga: Jadwal Buka Puasa dan Imsakiyah Wilayah Jabodetabek untuk 3 April 2022, Lengkap dengan Doa Buka Puasa

BLT minyak goreng akan disalurkan kepada 20,5 juta keluarga dan 2,5 juta Pedagang Kaki Lima (PKL).

Lantas, siapa saja yang bisa cek penerima BLT minyak goreng 2022?

BLT minyak goreng Rp300.000 diberikan kepada masyarakat yang sudah terdaftar sebagai penerima bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) atau Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT)/Kartu Sembako.

Baca Juga: Cara Mendapatkan BLT Minyak Goreng 2022 Sebesar Rp300 Ribu

Oleh karena itu, hanya masyarakat yang telah daftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang bisa cek penerima BLT minyak goreng.

Cara Cek Penerima BLT Minyak Goreng 2022

1. Masyarakat siapkan Kartu Tanda Penduduk (KTP);

2. Buka browser di HP lalu kunjungi situs cekbansos.kemensos.go.id;

Baca Juga: Tips Puasa Ramadhan Sehat, Simak Apa yang Harus Dilakukan dan Dihindari selama Berpuasa Menurut Ahli Gizi

3. Pada kolom wilayah penerima manfaat, masukkan provinsi, kabupaten, kecamatan, dan desa/kelurahan sesuai KTP;

4. Masukkan nama penerima manfaat sesuai KTP;

5. Masukkan 8 huruf kode (dipisahkan spasi) yang tertera dalam kotak kode;

6. Jika huruf kode kurang jelas, klik ikon sebelah kanan untuk mendapatkan kode baru;

7. Klik tombol “CARI DATA”.

Baca Juga: Rangkuman Terkini Perang Rusia-Ukraina: Paus Angkat Suara hingga Negosiator Isyaratkan Pembicaraan

Penyaluran BLT minyak goreng 2022 sebesar Rp300.000 ini disampaikan langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) melalui tayangan video di kanal Youtube Sekretariat Presiden pada Jumat, 1 April 2022.

"Bantuan yang diberikan sebesar Rp100.000 setiap bulan-nya. Pemerintah akan memberikan bantuan tersebut untuk 3 bulan sekaligus, yaitu pada April, Mei dan Juni yang akan dibayarkan di muka pada bulan April 2022 sebesar Rp300.000," katanya.

Pemerintah menyalurkan BLT minyak goreng 2022 untuk membantu masyarakat karena harga minyak goreng saat ini naik cukup tinggi.

Baca Juga: Spoiler dan Link Nonton Forecasting Love and Weather Episode 16: Akhir Hubungan Shi Woo dan Ha Kyung

BLT minyak goreng 2022 juga diberikan kepada 2,5 juta PKL yang berjualan makanan gorengan.

Demikian cara cek penerima BLT minyak goreng 2022 agar masyarakat bisa mendapatkan Rp300.000.***

Editor: Sitiana Nurhasanah

Sumber: YouTube Sekretariat Presiden Kementerian Sosial


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x