Cara Cek Penerima BLT Minyak Goreng Mei 2022, Login cekbansos.kemensos.go.id, Dapatkan Uang Tunai Rp300 Ribu

- 5 Mei 2022, 13:18 WIB
Simak penjelasan tentang cara cek penerima BLT minyak goreng hanya menggunakan KTP, di situs resminya.
Simak penjelasan tentang cara cek penerima BLT minyak goreng hanya menggunakan KTP, di situs resminya. /ANTARA/Muhammad Iqbal.

PR DEPOK – Berikut informasi cara cek penerima BLT minyak goreng Mei 2022. Login cekbansos.kemensos.go.id, dapatkan uang tunai Rp300 ribu.

Untuk mendapatkan bantuan Rp300 ribu, KPM harus mengetahui cara cek penerima BLT minyak goreng Mei 2022, dengan login ke cekbansos.kemensos.go.id.

Penyaluran BLT minyak goreng Mei 2022, dengan bantuan Rp300 ribu, akan diberikan kepada penerima manfaat (KPM) yang sudah terdaftar dalam DTKS.

Baca Juga: Rusia Dituding Siap Deklarasikan Perang Lawan Ukraina, Jubir Kremlin: Itu Omong Kosong!

Sebagaimana dikutip oleh Pikiranrakyat-Depok.com dari website Cek Bansos Kemensos, berikut ini cara cek nama penerima BLT minyak goreng 2022 sebesar Rp300 ribu.

Cara cek nama penerima BLT minyak goreng Mei 2022, untuk bantuan Rp300 ribu:

1. Langkah pertama, terlebih dahulu Kunjungi website cekbansos.kemensos.go.id.

2. Setelah masuk ke dalam website, selanjutnya isi form pencarian data penerima bansos (DTKS).

Baca Juga: Pemerintah Arab Saudi akan Hentikan Umrah pada Bulan Depan

3. Isi provinsi tempat tinggal anda, sesuai dengan KTP.

4. Isi kolom Kabupaten atau Kota sesuai dengan KTP.

5. Isi Kecamatan sesuai dengan KTP.

6. Setelah form pencarian bansos sudah terisi seluruhnya, selanjutnya isi kolom nama penerima bansos, sesuai dengan KTP.

Baca Juga: Pemerintah Rusia Larang Warga Negara Jepang Masuki Wilayahnya

7. Kemudian, pada tahap terakhir tulis kode OTP sesuai dengan yang tertera pada website.

8. Selanjutnya, pastikan form sudah terisi lengkap, kemudian klik menu cari data. Kemudian data anda akan segera muncul jika memang sudah terdaftar sebagai penerima BLT minyak goreng 2022 Rp300 ribu.

Jika masyarakat atau KPM belum mendaftar, terlebih dahulu lakukan pendaftaran DTKS secara online melalui aplikasi Cek Bansos, dengan cara sebagai berikut.

1. Unduh aplikasi Cek Bansos melalui Play Store atau App Store.

Baca Juga: Kapan Bansos PKH dan BPNT 2022 Cair Lagi? Simak Ini Alur Pencairan Bantuan dari Kemensos

2. Setelah aplikasi Cek Bansos berhasil diunduh, buat akun baru (jika belum memiliki akun Cek Bansos), dengan pilih opsi 'Buat Akun Baru'.

3. Kemudian, isi data diri secara lengkap dan benar pada kolom pembuatan akun baru.

4. Isi nomor Kartu Keluarga (KK), Nomor KTP atau Nomor Induk Kependudukan (NIK), dan nama lengkap yang sesuai dengan KTP.

5. Isi Provinsi, Kabupaten atau Kota, Kecamatan, Kelurahan atau Desa, dan alamat sesuai KTP.

Baca Juga: Apakah BSU 2022 Akan Cair? Simak Info Terbaru Soal BLT Subsidi Gaji Rp1 Juta dan Cara Cek Penerima

6. Tahap selanjutnya, isi kolom pilih desa, isi sesuai dengan KTP.

7 Lampirkan foto KTP dan swafoto dengan KTP.

8. Kemudian, klik opsi 'Buat Akun Baru'.

Jika sudah berhasil membuat akun baru, kini Anda bisa mengakses aplikasi Cek Bansos, untuk lakukan pendaftaran DTKS, bantuan BLT minyak goreng Mei 2022 Rp300 ribu, dengan tahap ini:

Baca Juga: Bansos PBI Mei 2022 Sudah Cair, Cek Status Penerima Bantuan BPJS Kesehatan untuk 3 Kategori Ini

1. Pertama, Anda bisa memilih menu 'Daftar Usulan' untuk mendaftarkan DTKS online.

2. Pilih opsi 'tambah usulan'.

3. Setelahnya, Anda dapat melihat data yang sudah diusulkan akan dimunculkan, sesuai dengan Dukcapil.

Jika sudah dipastikan terdaftar, maka masyarakat atau KPM sudah bisa menerima BLT minyak goreng Mei 2022, dengan bantuan sebesar Rp300 ribu, melalui link cekbansos.kemensos.go.id.***

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah