Cara Cek Penerima BSU 2022 di sso.bpjsketenagakerjaan.go.id, Dapatkan Bantuan hingga Rp1 Juta untuk Pekerja

- 17 Mei 2022, 18:33 WIB
Ilustrasi. Berikut ini dipaparkan cara cek penerima BSU 2022 di laman sso.bpjsketenagakerjaan.go.id, untuk dapat bantuan Rp1 juta bagi pekerja.
Ilustrasi. Berikut ini dipaparkan cara cek penerima BSU 2022 di laman sso.bpjsketenagakerjaan.go.id, untuk dapat bantuan Rp1 juta bagi pekerja. /Pixabay.

PR DEPOK - BSU atau Bantuan Subsidi Upah adalah bantuan dari Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker)

Program BSU telah diatur dalam UU No.2 Tahun 2020, Peraturan Pemeritah No.43 Tahun 2020, Permenaker No.14 Tahun 2021 dan Permenaker No.16 Tahun 2021.

Program BSU BPJS Ketenagakerjaan 2022 diharapkan dapat membantu para pekerja di tengah mada pandemi Covid-19.

Baca Juga: 2 Cara Daftar BPUM 2022 agar Pemilik Usaha Mikro Dapat BLT UMKM Rp600.000

BSU BPJS Ketenagakerjaan 2022 akan diberikan kepada 8,8 juta pekerja atau buruh.

Anggaran untuk BSU 2022 yang telah disiapkan oleh Pemerintah sebesar 8,8 triliun.

Pemerintah akan memberikan Rp1 juta kepada setiap pekerja atau buruh yang telah memenuhi beberapa syarat.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer, Leo dan Virgo Besok, Rabu 18 Mei 2022: Kamu yang Single akan Segera Bertemu Jodoh!

Adapun syarat penerima BSU BPJS Ketenagakerjaan 2022 berdasarkan ketentuan tahun lalu, sebagai berikut:

1. Warga Negara Indonesia (WNI), dibuktikan dengan kepemilikan Nomor Induk Kependudukan (NIK)

2. Peserta aktif progran jaminan sosial ketenagakerjaan BPJS Ketenagakerjaan

3. Memiliki upah atau gaji kurang dari 3,5 juta per bulan.

Baca Juga: Robert Alberts Tak Mau Cepat Putuskan Pemain Slot Asia, Ini Alasannya

4. Diutamakan bagi pekerja di sektor transportasi, industri barang konsumsi, aneka industri, properti dan real estate, perdagangan & jasa kecuali Pendidikan dan Kesehatan.

5. Tidak terdaftar sebagai penerima bantuan sosial lain dari pemerintah selama pandemi.

Dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari akun Instagram Kemnaker, berikut cara cek daftar penerima BSU 2022, yaitu:

1. Klik link sso.bpjsketenagakerjaan.go.id

Baca Juga: Klik sso.bpjsketenagakerjaan.go.id dan Cek Nama Aktif BPJS Ketenagakerjaan untuk Dapat BSU 2022

2. Silahkan login dengan username dan password yang telah dibuat

3. Masuk dashboard dan klik “Kartu Digital”

4. Klik gambar kartu

Baca Juga: Medina Zein Dikabarkan Tengah Dirawat di Rumah Sakit Jiwa, Ini Penjelasan Pihak Keluarga

5. Selanjutnya akan muncul pemberitahuan status aktif tidaknya sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan dan nomor rekening

Selanjutnya para peserta dapat menunggu jadwal pencairan BSU 2022.

Demikian informasi tentang cara cek penerima BSU 2022.***

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: sso.bpjsketenagakerjaan.go.id Instagram @kemnaker


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x