BSU 2022 Dipastikan Jadi Cair! Simak Dua Syarat Utama Dapat BLT Rp1 Juta dan Cara Cek Penerima

- 30 Mei 2022, 14:07 WIB
Simak syarat untuk mendapat BLT yang merupakan bagian dari program BSU, serta cara untuk cek penerimanya.
Simak syarat untuk mendapat BLT yang merupakan bagian dari program BSU, serta cara untuk cek penerimanya. /Tangkap layar bsu.kemnaker.go.id.

PR DEPOK - BSU 2022 dipastikan akan cair, ini dua syarat utama dapat BLT Rp1 juta dan cara cek penerima.

Pencairan Bantuan Subsidi Upah atau BSU 2022 masih terus dipertanyakan oleh para pekerja.

Pasalnya, sempat dijanjikan bakal cair pada bulan April lalu, BSU 2022 hingga saat ini tak kunjung cair.

Padahal, tidak sedikit pekerja berharap bisa mendapatkan BLT Rp1 juta dari pemerintah dalam hal ini Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) yang disalurkan lewat program BSU 2022.

Baca Juga: Cara Daftar PKH Online 2022 Lewat HP di Aplikasi Cek Bansos

Sebagai informasi, berdasarkan informasi yang disampaikan Menaker Ida Fauziyah, dua syarat utama dapat BLT Rp1 juta pekerja harus memiliki gaji dibawah Rp3,5 juta dan terdaftar sebagai peserta aktif jaminan sosial BPJS Ketenagakerjaan.

BSU 2022 ditargetkan menyasar 8,8 juta pekerja dengan anggaran yang disediakan yakni Rp8,8 triliun.

Meski hingga saat ini belum ada kabar soal jadwal pencairannya, Kemnaker memastikan bahwa BSU 2022 jadi cair untuk para pekerja.

Adapun alasan BSU 2022 tak kunjung cair, menurut Kemnaker hal itu karena pihaknya masih menyelesaikan regulasi teknis terkait pelaksanaan BSU 2022.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah