Penyebab Tidak Bisa Memberi Ulasan di Dashboard Kartu Prakerja Setelah Selesai Pelatihan

- 7 Juni 2022, 08:00 WIB
Simak penyebab tidak bisa memberi ulasan di dashboard Kartu Prakerja.
Simak penyebab tidak bisa memberi ulasan di dashboard Kartu Prakerja. /prakerja.go.id.

PR DEPOK – Terdapat penyebab yang membuat peserta Kartu Prakerja tidak bisa memberi ulasan di dashboard meski sudah menyelesaikan pelatihan.

Seperti diketahui, setelah menyelesaikan pelatihan Kartu Prakerja, peserta harus segera memberi ulasan di dashboard mengenai pelatihan yang didapatkan.

Memberi ulasan di dashboard Kartu Prakerja merupakan salah satu syarat agar insentif bisa dicairkan.

Baca Juga: Profil dan Biodata Sabrina Chairunnisa, Model yang Resmi Jadi Istri Sah Deddy Corbuzier

Tetapi, meski sudah menyelesaikan pelatihan Kartu Prakerja, peserta tidak bisa langsung memberi ulasan di dashboard dan harus menunggu.

Lantas, apa yang menyebabkan tidak bisa memberi ulasan di dashboard Kartu Prakerja? Simak penjelasan berikut.

Ada satu penyebab yang membuat peserta Kartu Prakerja tidak bisa memberi ulasan di dashboard.

Baca Juga: 5 Penyebab Tidak Lolos Kartu Prakerja Gelombang 31

Penyebab tersebut adalah karena peserta belum mendapatkan sertifikat pelatihan yang muncul di dashboard.

Jika Anda telah mendapatkan sertifikat pelatihan di dashboard, maka tombol “Tulis Ulasan” akan aktif dan berwarna biru.

Tandanya, Anda sudah bisa memberi ulasan pelatihan Kartu Prakerja dan akan lanjut ke tahap berikutnya untuk pencairan insentif.

Baca Juga: 10 Pengobatan Alami untuk Menyembuhkan Infeksi Saluran Kemih

Sertifikat pelatihan Kartu Prakerja akan muncul di dashboard setelah peserta menyelesaikan pelatihan paling lambat satu hari kerja.

Sertifikat pelatihan akan muncul di dashboard Kartu Prakerja setelah Manajemen Pelaksana menerima laporan penyelesaian pelatihan dari Platform Digital.

Jika sertifikat pelatihan belum muncul di dashboard, Anda dapat menghubungi contact center Platform Digital.

Baca Juga: Studi Jalur Cepat atau Fast Track Resmi Dibuka, Ini Daftar Kampus dan 27 Program Studinya

Cara Memberi Ulasan di Dashboard Kartu Prakerja

1. Cek “Pelatihanmu” di dashboard Kartu Prakerja.

2. Pastikan tombol ulasan sudah aktif dan berwarna biru. Klik tombol tersebut.

3. Pilih bintang untuk mengisi rating sesuai dengan tingkat kepuasan Anda saat mengikuti pelatihan. Bintang 1 artinya sangat tidak puas, dan bintang 5 artinya sangat puas.

Baca Juga: Apa Pelatihan Kartu Prakerja yang Mudah? Simak Cara Membeli Sesuai Minat Berikut Ini

4. Tulis ulasan dengan jujur untuk meningkatkan kualitas pelatihan yang Anda ambil. 

5. Simpan rating dan ulasan dengan klik tombol “Kirim”.

Demikian informasi mengenai penyebab peserta Kartu Prakerja tidak bisa memberi ulasan di dashboard.***

Editor: Sitiana Nurhasanah

Sumber: prakerja.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah