Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 38 Diprediksi Buka di Tanggal Ini, Simak Cara Daftarnya

- 22 Juli 2022, 18:42 WIB
Prediksi tanggal pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 38 dibuka bisa dilihat berdasarkan gelombang-gelombang sebelumnya.
Prediksi tanggal pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 38 dibuka bisa dilihat berdasarkan gelombang-gelombang sebelumnya. /prakerja.go.id.

PR DEPOK - Hasil seleksi Kartu Prakerja Gelombang 37 resmi diumumkan hari ini Jumat, 22 Juli 2022.

Dengan hasil seleksi resmi diumumkan, maka dari itu pendaftaran Gelombang 38 diprediksi sebentar lagi bakal dibuka.

Lalu kapan pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 38? Simak prediksi tanggalnya berikut ini.

Berdasarkan pola pada gelombang sebelum-sebelumnya, pendaftaran Kartu Prakerja gelombang selanjutnya bakal dibuka 2 hingga 3 hari usai pengumuman hasil seleksi.

Baca Juga: Update Covid-19 Indonesia 22 Juli 2022: Jumlah Kasus Corona Baru Hari Ini Sebanyak 4.834

Dengan demikian, jika mengacu pada pola di atas, maka pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 38 bakal dibuka tanggal 24 hingga 26 Juli 2022.

Meskipun begitu, tanggal pasti pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 38 bisa lebih lama dari tanggal prediksi tersebut.

Pasalnya, tanggal pasti pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 38 merupakan kewenangan manajemen pelaksana Kartu Prakerja.

Sembari menunggu pembukaan pendaftaran, ada baiknya simak cara daftar Kartu Prakerja Gelombang 38 di bawah ini.

Baca Juga: Syarat dan Alur Membuat Surat Rekomendasi Jampersal untuk Biaya Persalinan Ibu Hamil Gratis

Cara daftar Kartu Prakerja Gelombang 38 sebenarnya sangat mudah dan bisa dilakukan secara online lewat HP. Simak tahapan-tahapannya di bawah ini.

1. Langkah pertama, kunjungi dashboard Kartu Prakerja di www.prakerja.go.id, lalu isi alamat e-mail dan password, kemudian klik “Daftar”

2. Setelah itu, buka e-mail dan lakukan verifikasi, kemudian verifikasi KTP

3. Isi NIK (Nomor Induk Kependudukan), nomor KK, dan tanggal lahir, kemudian klik "Lanjut"

Baca Juga: Spoiler dan Link Nonton Why Her Episode 15 Sub Indonesia: Oh Soo Jae Menghilang Usai Kematian Putrinya

4. Selanjutnya, lengkapi data diri seperti nama lengkap ibu kandung, pendidikan terakhir, dan alamat sesuai KTP

5. Langkah selanjutnya verifiksi foto KTP. Pastikan mengunggah foto yang diambil langsung dari kamera HP

6. Apabila foto KTP sudah sesuai klik “Kirim Foto E-KTP". Sistem akan memverifikasi KTP yang diunggah

7. Berikutnya, verifikasi foto wajah dengan swafoto dengan memperhatikan ketentuan. Jika sudah sesuai, klik "Gunakan Foto"

8. Lalu klik "Kirim Foto" untuk langkah selanjutnya

Baca Juga: Gejala, Penyebab, dan Cara Pengobatan Empty Sella Syndrome, Penyakit yang Diidap Ruben Onsu

9. Setelah berhasil, segera verifikasi nomor ponsel. Lalu masukkan enam digit kode OTP yang telah dikirim ke nomor ponsel

10. Kemudian isi beberapa pernyataan yang diajukan ke pendaftar sesuai dengan kondisi hingga selesai

11. Selanjutnya, pendaftar harus mengikuti tes motivasi dan kemampuan dasar untuk bisa mengikuti seleksi

12. Tes yang dikerjakan harus diselesaikan dalam durasi maksimal 25 menit. Apabila waktu habis, tes akan dianggap selesai dan terkirim otomatis

13. Peserta diperbolehkan membawa alat bantu, seperti kertas dan bolpoin untuk corat-coret saat mengerjakan soal. Klik "mulai tes" untuk mengerjakan soal motivasi dan kemampuan dasar.

Baca Juga: Bansos BPNT Juli 2022 Sudah Cair? Simak Cara Daftar dan Cek Nama Penerima Bantuan Rp2,4 Juta di Link Berikut

14. Setelah prosea itu selesai, lalu klik “Gabung Gelombang” pilih sesuai dengan domisili. Lalu klik pernyataan persetujuan

15. Tunggu hingga mendapatkan konfirmasi telah bergabung di Kartu Prakerja Gelombang 38. Konfirmasi akan dikirimkan melalui e-mail dan SMS sesuai yang telah didaftarkan.

Sekadar informasi, saat memasukkan data pribadi ketika daftar Kartu Prakerja Gelombang 38, pastikan nama ibu kandung yang dimasukkan dalam formullir sudah sesuai.

Apabila data tidak sesuai, pendaftar Kartu Prakerja Gelombang 38 dapat menghubungi Dukcapil melalui telepon di nomor 1500537.

Baca Juga: Daftar Anime Isekai Terbaik dengan Karakter Utama Perempuan, Salah Satunya Youjo Senki

Bisa juga menghubungi lewat Whatsapp/SMS 08118005373 atau e-mail ke alamat [email protected], atau kunjungi kantor Dukcapil terdekat untuk dilakukan pengecekan lebih lanjut.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah