Cara Daftar Bansos Kemensos 2022 Bisa dengan 2 Cara Ini, BPNT dan PKH Masih Cair Bulan Ini

- 30 Juli 2022, 15:22 WIB
Ilustrasi - Segera daftar bansos Kemensos 2022 secara online atau offline agar bisa jadi penerima BPNT dan PKH yang masih dicairkan bulan ini.
Ilustrasi - Segera daftar bansos Kemensos 2022 secara online atau offline agar bisa jadi penerima BPNT dan PKH yang masih dicairkan bulan ini. /Pixabay/EmAji.

PR DEPOK - Kementerian Sosial (Kemensos) diketahui hingga tahun 2022 ini masih terus menyaluran bansos kepada masyarakat yang membutuhkan.

Tujuan Kemensos menyalurkan bansos ini untuk memulihkan kondisi ekonomi masyarakat, terlebih setelah dilanda pandemi Covid-19.

Adapun bansos yang masih disalurkan Kemensos hingga kini adalah Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

Masyarakat bisa mendapatkan BPNT atau PKH dari Kemensos ini dengan cara mendaftarkan diri sebagai penerima.

Baca Juga: BPNT Juli 2022 Tak Kunjung Dicairkan Kemensos, Apakah Bakal Dirapel?

Pendaftaran agar jadi penerima sendiri bisa dilakukan seluruh masyarakat dengan 2 cara, yakni secara online dan offline.

Lantas bagaimana cara daftar bansos Kemensos 2022 secara online dan offline? Simak penjelasan selengkapnya di bawah ini.

1. Daftar Online

Pendaftaran jadi penerima BPNT dan PKH secara online bisa dilakukan melalui Aplikasi Cek Bansos.

Baca Juga: BLT UMKM Rp600.000 Cair Agustus? Cek Info Terbaru dari Kemenkop UKM hingga Syarat Jadi Penerima BPUM 2022

Masyarakat hanya perlu menyiapkan KTP untuk memasukkan sejumlah data wilayah dan nama penerima.

Simak berikut cara daftar jadi penerima BPNT dan PKH secara online lewat Aplikasi Cek Bansos.

- Unduh Aplikasi Cek Bansos di App Store atau Play Store
- Klik 'Buat Akun Baru'
- Masukkan data diri yang tertera di KTP pada kolom yang tersedia
- Jika sudah klik 'Daftar Usulan'
- Kembali isi data diri beserta foto selfie dan foto tengah memegangi KTP
- Lalu klik 'Buat Akun Baru'.

Baca Juga: Daftar Balita yang Dapat BLT PKH Bulan Ini, Cek Nama Penerima Bansos Kemensos di Link Berikut

2. Daftar Offline

Pendaftaran offline untuk jadi penerima bansos Kemensos 2022 bisa dilakukan dengan mengunjungi Kantor Kelurahan setempat.

Masyarakat diwajibkan membawa sejumlah berkas seperti KTP dan KK saat datangi Kantor Kelurahan.

Untuk lebih jelasnya simak uraian di bawah ini perihal cara daftar bansos Kemensos 2022 secara offline.

Baca Juga: Diungkap Polri, Ternyata Ini Alasan ACT Potong Dana Donasi Rp450 Miliar dari Total yang Diterima Sejak 2005

- Datangi Kantor Kelurahan dan ajukan pendaftaran dengan menggunakan KTP dan KK
- Selanjutnya Kantor Kelurahan akan rapat untuk memutuskan pengajuan tersebut
- Jika diterima, maka akan diteruskan ke tingkat bupati/wali kota melalui Kecamatan
- Lalu Dinsos setempat akan datangi rumah pengaju untuk melakukan verifikasi langsung
- Hasilnya nanti akan diteruskan ke tingkat Provinsi
- Gubernur akan meneruskan ke Kemensos.

Dalam hal ini Kemensos memiliki hak untuk menerima atau menolak pengajuan pendaftaran sebagai penerima BPNT atau PKH.

Baca Juga: BPNT Juli 2022 Belum Cair? Simak Penjelasan Berikut Sekaligus Cara Cek Bansos Kartu Sembako Online

Apabila diterima maka data yang diajukan tersebut akan terdata secara otomatis di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Demikian cara daftar bansos Kemensos 2022 secara online maupun offline lewat Aplikasi Cek Bansos atau Kantor Kelurahan.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah