Link Cek Penerima BSU 2022 di kemnaker.go.id, BLT Subsidi Gaji Rp600.000 Sudah Cair ke Rekening!

- 14 September 2022, 18:48 WIB
Ilustrasi buruh. Cek penerima BSU 2022 atau BLT Subsidi Gaji lewat kemnaker.go.id. Uang Rp600.000 sudah mulai disalurkan Kemnaker ke pekerja.
Ilustrasi buruh. Cek penerima BSU 2022 atau BLT Subsidi Gaji lewat kemnaker.go.id. Uang Rp600.000 sudah mulai disalurkan Kemnaker ke pekerja. /ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho.

PR DEPOK – Dalam artikel ini akan mengulas mengenai link untuk cek penerima BSU 2022 atau BLT Subsidi Gaji Rp600.000 dari Kemnaker.

Seperti diketahui bersama, BLT Subsidi Gaji Rp600.000 kini sudah mulai disalurkan Kemnaker kepada pekerja sejak 12 September 2022.

Bagi pekerja yang merasa sudah memenuhi syarat yang ditentukan Kemnaker bisa segera cek penerima di kemnaker.go.id untuk memastikan dapat BSU 2022 atau tidak.

Tata cara cek penerima BLT Subsidi Gaji Rp600.000 secara online cukup mudah untuk dilakukan, yakni dengan langkah-langkah berikut.

Baca Juga: Login bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id dan Dapatkan BSU 2022, Hanya Pekerja Ini yang Bisa Cairkan Rp600.000

Tata Cara Cek Penerima BSU

 

  1. Akses kemnaker.go.id;
  2. Apabila belum mempunyai akun, daftar akun terlebih dulu;
  3. Lengkapi data diri pada proses pendaftaran;
  4. Akun akan diaktivasi menggunakan kode OTP yang dikirim ke nomor HP yang sebelumnya didaftarkan;
  5. Jika pendaftaran dan pembuatan akun sudah berhasil, segera masuk kembali ke halaman sebelumnya;
  6. Lengkapi data dan profil;
  7. Cek pemberitahuan atau notifikasi di akun masing-masing.

Baca Juga: Link Resmi untuk Cek Daftar Penerima BSU 2022, Login bsu.kemnaker.go.id di Sini dan Tarik Uang Tunai Rp600.000

Selanjutnya, akan muncul notifikasi yang menyatakan bahwa pekerja telah terdaftar sebagai penerima BSU BPJS Ketenagakerjaan 2022 jika dinyatakan terdaftar.

Akan tetapi, jika tidak terdaftar sebagai penerima BSU BPJS Ketenagakerjaan 2022, notifikasi yang muncul adalah “Tidak Terdaftar”.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah