Akses cekbansos.kemensos.go.id untuk Cek Bansos 2023 Online, Nama Penerima PKH dan BPNT Cek Pakai KTP

- 24 Januari 2023, 20:06 WIB
Simak penjelasan tentang cara cek bansos 2023 secara online di cekbansos.kemensos.go.id ini, termasuk PKH dan BPNT.
Simak penjelasan tentang cara cek bansos 2023 secara online di cekbansos.kemensos.go.id ini, termasuk PKH dan BPNT. /ANTARA/Asep Fathulrahman/

PR DEPOK – Bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) atau Kartu Sembako akan segera disalurkan Kementerian Sosial (Kemensos) pada tahun 2023.

Para penerima bansos PKH dan BPNT adalah fakir miskin atau masyarakat tidak mampu yang sudah tercatat di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Daftar penerima bansos PKH dan BPNT dapat dicek secara online dengan mengakses laman cekbansos.kemensos.go.id.

Masyarakat yang hendak cek bansos 2023 melalui cekbansos.kemensos.go.id, hanya perlu menyiapkan handphone (HP) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Baca Juga: Disinggung Mengenai Pilkada 2024, Gibran Rakabuming: Saya Tidak Ngotot Kemana-mana, Mau Fokus Dulu

Untuk diketahui, PKH dan BPNT merupakan bansos rutin. Tahun 2023, Kemensos menyasar 10 juta keluarga penerima manfaat (KPM) mendapatkan bansos PKH dan 18,8 juta KPM mendapatkan bansos BPNT.

Kemensos saat ini sedang memperbaharui DTKS sebelum dilakukan penyaluran bansos PKH, BPNT, dan sejumlah bansos lainnya.

Jadwal pencairan bansos PKH dan BPNT berbeda. PKH disalurkan 3 bulan sekali, sedangkan bansos BPNT Kartu Sembako setiap bulan atau dirapel untuk beberapa bulan sesuai dengan kebijakan Kemensos.

Sampai saat ini belum ada penyampaian resmi Kemensos terkait jadwal penyaluran kedua bansos tersebut.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x