Dana BLT Balita Cair Rp750.000 Bulan April 2023, Cek Penerimanya di cekbansos.kemensos.go.id Sekarang

- 10 April 2023, 17:24 WIB
Ilustrasi -  Program BLT Balita diharapkan bisa membantu keluarga yang kurang mampu untuk memberikan kebutuhan gizi bagi anak usia dini.
Ilustrasi - Program BLT Balita diharapkan bisa membantu keluarga yang kurang mampu untuk memberikan kebutuhan gizi bagi anak usia dini. /Pexels /Alex Green

PR DEPOK - Kementerian Sosial (Kemensos) akan mencairkan dana BLT Balita senilai Rp750.000 di bulan April 2023.

 

Program BLT Balita diharapkan bisa membantu keluarga yang kurang mampu untuk memberikan kebutuhan gizi bagi anak usia dini.

Penerima BLT Balita ini berasal dari keluarga kurang mampu dan telah terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

BLT Balita merupakan salah satu dari tujuh kategori masyarakat yang mendapat dana dari Program Keluarga Harapan (PKH).

Baca Juga: Info Penerimaan Polri: Taruna Akpol, Bintara, dan Tamtama, Ini Link Syarat dan Cara Daftarnya

Untuk memastikan sebagai penerima BLT Balita, maka perlu dilakukan pengecekan status penerima melalui link cekbansos.kemensos.go.id dengan langkah berikut ini:

1. Akses ke link cekbansos.kemensos.go.id melalui browser atau KLIK DI SINI.

 

2. Pilih alamat tempat tinggal lengkap di kolom 'WILAYAH PM' mulai dari Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan.

3. Masukkan nama lengkap pada kolom 'NAMA PM'.

Baca Juga: Info Gratis Masuk Ancol setiap Hari, Simak Cara Reservasinya dan Nikmati Sensasi Buka Puasa di Sini

4. Ketik kode Captcha di kolom dashboard.

5. Setelah itu, klik tombol 'CARI DATA'.

 

Apabila data yang dimasukkan tercatat sebagai penerima BLT Balita, informasi data diri serta status penerima akan muncul dengan tulisan 'Ya'.

Ini menunjukkan bahwa balita Anda tersebut memenuhi syarat untuk menerima bansos PKH 2023.

Baca Juga: Cek Nama Penerima Dana Rp3 Juta dari PKH 2023 di Link cekbansos.kemensos.go.id dan Siapkan KTP

Dana bantuan ini akan diberikan sebesar Rp750.000 per tahap dan akan disalurkan empat kali dalam setahun.

BLT Balita yang disalurkan pada bulan April 2023 merupakan penyaluran PKH tahap 2 di tahun ini.

 

Proses pencairan dapat dilakukan melalui ATM Bank Himbara (BNI, BTN, BRI, dan Bank Mandiri).

Namun jika dana tersebut tidak segera diambil, maka penyalurannya dialihkan lewat Kantor Pos.

Baca Juga: BPNT April 2023 Cair di Kantor Pos, Dokumen Apa yang Wajib Dibawa dan Jangan Tertinggal

Demikian informasi tentang dana BLT Balita yang cair Rp750.000 di bulan April 2023, cek penerimanya di cekbansos.kemensos.go.id sekarang.***

 

Editor: Cecev Handoyo

Sumber: Kemensos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x