BPNT April 2023 Sudah Cair di Bondowoso dan Pasuruan Jawa Timur, Cek Saldo BNI Cairkan Uang Rp400.000

- 26 April 2023, 12:32 WIB
Segera cek saldo BNI untuk mencairkan bansos BPNT April 2023 senilai Rp400.000 yang sudah cair di Jawa Timur.*
Segera cek saldo BNI untuk mencairkan bansos BPNT April 2023 senilai Rp400.000 yang sudah cair di Jawa Timur.* /Portal Purwokerto/Renny Tania/Portal Purwokerto

PR DEPOK – Kabar bahagia untuk masyarakat Bondowoso Jawa Timur, bansos BPNT April 2023 bisa dicairkan di ATM dan Kantor Pos.

 

Terpantau bantuan dana melalui program BPNT April 2023 telah digelontorkan oleh Pemerintah kepada KPM di Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur.

BPNT April 2023 ini merupakan pencairan tahap 2 untuk periode bulan Maret dan April yang dilakukan setelah BPNT tahap 1 bulan Januari dan Februari lalu.

Besaran dana yang diterima KPM senilai Rp400.000 untuk masing masing penerima. Nampaknya tahun 2023 pencairan dana BPNT dilakukan secara rapel per dua bulan.

Baca Juga: Cek Bansos BPNT 2023 Online Lewat Browser HP, Bisa Dapat Rp2,4 Juta per Tahun

Perlu diketahui, pencairan dana bansos ini dilakukan secara bertahap sehingga setiap wilayah berbeda beda menunggu giliran.

Berikut ini beberapa komentar dari masyarakat yang telah menerima bansos BPNT April 2023 sebesar Rp400.000 di GRUP INFO PKH DAN BPNT CAIR 2023 pada 26 April 2023.

 

“Alhamdulillah Bondowoso Jatim cair bpnt tahap 2,” tulis akun Facebook @Al Hikam.

“itu statusnya di cekbansos periode apa Bun??? Januari atw Maret??,” jawab akun @Ayu Mahmud.

Baca Juga: Siap Ambil Resiko, Woozi SEVENTEEN akan Rilis Lagu ‘What Kind of Future’ untuk Mendiang Moonbin

“Maret April,” balas @Al Hikam.

Selain daerah Bondowoso, Jawa Timur berikut ini terdapat kiriman dari penerima wilayah Pasuruan, Jawa Timur yang menginformasikan BPNT April 2023 cair Rp400.000.

 

“Alhamdulillah barakallah..pasuruan jawa timur cair BPNT 400rb," tulis akun @Bundae Octavia

Bagi masyarakat yang belum menerima notifikasi pencairan dapat mengecek status penerima melalui link cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: PKH Tahap 2 2023 untuk Kategori Ini Cair Nominal Rp750.000, Segera Cek Penerimanya di Link Berikut

Melalui link tersebut KPM dapat mengetahui apakah NIK yang terdaftar tercatat sebagai penerima bansos BPNT April 2023 apa tidak.

Berikut ini cara cek penerima bansos BPNT April 2023 dan PKH tahap 2 lewat cekbansos.kemensos.go.id.

 

1. Login link Cekbansos cekbansos.kemensos.go.id

2. Pilih nama provinsi hingga desa sesuai alamat di KTP

Baca Juga: Soal Isu Perselingkuhan Virgoun, Komika Adjis: Surat Cerai Untuk Virgoun

3. Input nama lengkap sesuai KTP dan kode verifikasi yang tertera di layar

4. Klik tombol 'Cari Data'

Demikian informasi pencairan bansos Rp400.000 melalui program BPNT April 2023 cair di Bondowoso dan Pasuruan Jawa Timur.***

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah