BPNT September 2023 Kapan Cair? Lihat Jadwal Penyaluran dan Penerima di cekbansos.kemensos.go.id

- 7 September 2023, 14:49 WIB
Jadwal penyaluran dan daftar penerima dana bansos BPNT di bulan September 2023.
Jadwal penyaluran dan daftar penerima dana bansos BPNT di bulan September 2023. /ANTARA/Fikri Yusuf

PR DEPOK - BPNT September 2023 memang salah satu bansos yang dijadwalkan akan cair di bulan September ini. Dengan nominal yang sama dan disalurkan setiap bulannya oleh pemerintah.

 

BPNT September 2023 pada tahun lalu, disalurkan dalam bentuk sembako senilai Rp200.000. Kini, BPNT 2023 disalurkan dalam bentuk tunai sehingga masyarakat sendiri yang harus membeli keperluan pokoknya.

Berikut informasi terkait BPNT September 2023 kapan cair? lihat jadwal penyaluran dan penerima di cekbansos.kemensos.go.id.

Untuk informasi, sampai penyaluran bulan lalu BPNT 2023 masih disalurkan dalam bentuk tunai senilai Rp200.000 per bulannya.

Baca Juga: Bikin Ngiler! Rekomendasi 7 Bakso Terlezat di Karawang

BPNT September 2023 juga masih akan disalurkan secara tunai dengan nominal yang sama kepada KPM.

Akan tetapi, untuk nominal terkadang disalurkan dengan nilai yang berbeda karena beberapa KPM di beberapa wilayah terlambat mendapatkan bantuan.

Nilai bantuan yang didapatkan oleh KPM mulai dari Rp200.000 hingga Rp600.000, nilai tersebut ditentukan dengan jumlah bulan yang belum disalurkan sebelumnya.

Nilai Rp200.000 hingga Rp600.000 tersebut adalah nilai bantuan untuk 2 sampai 3 bulan dan dicairkan menggunakan KKS di Bank Himbara atau Kantor Pos.

Baca Juga: Cair Mulai 6 September 2023! Cara Cek Nama Penerima Dana KJP Plus Pemprov DKI Jakarta, Berikut Besarannya

Terkait jadwal penyaluran BPNT September 2023, bansos diperkirakan akan cair di tanggal 16 September 2023.

Tanggal tersebut dilihat dari pencairan bansos di bulan lalu, bansos disalurkan secara bertahap jadi KPM tidak perlu cemas karena pasti disalurkan sepenuhnya.

Masyarakat atau KPM yang menunggu pencairan bansos bisa cek nama penerima lebih dulu di cekbansos.kemensos.go.id.

1. Masuk situs cekbansos.kemensos.go.id
2. Input wilayah
3. Input nama lengkap
4. Masukan kode pada kotak yang ada
5. Klik cari data

Baca Juga: Pedesnya Juara! Rekomendasi 7 Ayam Geprek di Depok, Buruan Cobain Gak Bakal Nyesel

Informasi nama penerima akan muncul lengkap dengan identitas, jenis,bansos, dan periode pencairannya.

itulah terkait informasi BPNT September 2023 yang diperkirakan akan cair di tanggal 16 September 2023 mendatang. ***

Editor: Tesya Imanisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah