KJP Plus Bulan November 2023 Kapan Cair, Tanggal Berapa? Berikut Penjelasannya

- 29 November 2023, 08:28 WIB
 estimasi tanggal cair KJP Plus bulan November 2023 ini.
estimasi tanggal cair KJP Plus bulan November 2023 ini. /Pixabay/Ramadhan Notonegoro

PR DEPOK - Ramai warga DKI Jakarta yang bertanya KJP Plus bulan November 2023 kapan cair, tanggal berapa?

Pasalnya hingga memasuki dua hari terakhir bulan November, belum ada kabar terkait pencairan KJP Plus bulan November 2023.

Padahal jika berkaca pada tiga periode sebelumnya untuk penyaluran bagi penerima di tahap 1, KJP Plus bulan November 2023 seharusnya sudah cair antara tanggal 1 sampai 10.

Namun kali ini sudah masuk 29 November 2023 tapi belum juga ada info pasti KJP Plus bulan November 2023 bakal dicairkan tanggal berapa.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Trans TV, Trans7, dan Net TV Rabu, 29 November 2023: Ada Film The Marksman hingga 86

Lewat kolom komentar di salah satu unggahan akun Instagram resminya, Disdik DKI Jakarta mengungkapkan penyebab keterlambatan pencairan dana KJP Plus November 2023 yang merupakan penyaluran tahap 2.

Dijelaskan admin akun Instagram @disdikdki berberapa waktu yang lalu, proses penetapan penerima KJP Plus tahap 2 2023 melalui Surat Keputusan Gubernur masih berlangsung.

"@syarifa7498 Hai dapat diinformasikan saat ini sedang dilaksanakan proses penetapan penerima KJP Plus dan KJMU Tahap 2 Tahun 2023," kata admin akun Instagram @disdikdki sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Depok.com.

Itulah mengapa proses pencairan dana KJP Plus bulan November 2023 belum dapat dilakukan.

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x