Cek Penerima BPNT Juni 2024 di cekbansos.kemensos.go.id, Cair Rp200.000 atau Rp400.000?

- 26 Mei 2024, 20:55 WIB
Cek Penerima BPNT Juni 2024 di cekbansos.kemensos.go.id
Cek Penerima BPNT Juni 2024 di cekbansos.kemensos.go.id /Pexels/ahsanjaya

PR DEPOK - Informasi lengkap mengenai cara cek penerima BPNT Juni 2024 yang akan cair di cekbansos.kemensos.go.id bisa disimak selengkapnya melalui artikel ini.

Untuk mengetahui nama penerima BPNT Juni 2024, masyarakat bisa mengakses cekbansos.kemensos.go.id secara online, baik melalui HP atau laptop yang telah terkoneksi internet.

BPNT Juni 2024 merupakan salah satu bantuan sosial atau bansos yang kembali akan disalurkan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Baca Juga: BPNT Juni 2024 Cair Rp600.000? Klik untuk Lihat Info Pencairan dan Cara Daftar Penerima Online Pakai Hp

Bantuan tersebut akan dicairkan kepada KPM yang namanya telah terdaftar secara resmi di DTKS milik Kementerian Sosial (Kemensos).

BPNT ini merupakan bansos rutin yang disalurkan setiap bulannya sejak Januari 2024 hingga saat ini.

Adapun bantuan ini cair setiap bulan dengan nominal Rp200.000 per bulan atau total Rp2,4 juta dalam satu tahun.

Baca Juga: Awas Ketagihan! Berikut 8 Rekomendasi Tempat Makan Bakmi Populer di Cianjur

Pencairan biasanya dilakukan secara bertahap dan dirapel, sehingga terjadi perbedaan nominal dan proses pencairan antara KPM yang satu dengan yang lainnya.

Termasuk pada Juni 2024, BPNT kemungkinan besar akan cair dengan nominal yang berbeda tergantung pencairan sebelumnya.

Apabila KPM telah menerima bantuan yang cair pada Mei 2024, maka pada Juni 2024 dana bantuan hanya akan dicairkan senilai Rp200.000 untuk satu bulan saja.

Baca Juga: Final BRI Liga 1 Leg 1: Persib Bandung vs Madura United, Siapa yang Bakal Juara?

Sementara itu, apabila KPM belum mendapatkan dana bantuan sama sekali pada Mei 2024, maka dana bantuan yang akan cair adalah Rp400.000. Dana tersebut merupakan gabungan atau rapelan untuk 2 bulan pencairan.

Untuk memastikan nama penerima, KPM bisa mengeceknya secara online di cekbansos.kemensos.go.id.

Berikut ini PikiranRakyat-Depok.com telah merangkum informasi mengenai cara cek penerima BPNT Juni 2024 secara online di cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: TOP 10 Rekomendasi Bakso Enak dengan Rating Tinggi di Gresik, Rugi Nggak Coba!

Cara Cek Penerima BPNT Juni 2024 di cekbansos.kemensos.go.id

- Masuk ke cekbansos.kemensos.go.id. Situs tersebut bisa diakses secara online melalui HP atau laptop.

- Masukkan nama lengkap sesuai data diri di KTP.

- Masukkan domisili tempat tinggal sesuai KTP pada kotak yang tersedia di dasbor cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Makanannya Nikmat! 4 Rekomendasi Rumah Makan Populer di Wates, Yuk Intip Lokasinya

- Lakukan verifikasi dengan memasukkan kode captcha yang muncul.

- Tunggu sebentar hingga dasbor menampilkan informasi terkait.

Jika terdaftar sebagai penerima, maka akan muncul informasi mulai dari nama, usia, jenis bansos yang didapatkan, hingga status penyaluran. Data yang muncul tersebut merupakan data yang telah diverifikasi dengan data di DTKS Kemensos.

Baca Juga: Enak! 5 Tempat Makan Rekomen di Kota Mataram yang Harus Anda Coba

Selanjutnya, penerima bisa menunggu pencairan tiba dan mencairkan BPNT Juni 2024 secara tunai, baik di Bank Himbara maupun di Kantor Pos.

Itulah informasi lengkap mengenai cara cek penerima BPNT Juni 2024 yang akan cair di cekbansos.kemensos.go.id.***

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah