Sempat Menghilang dari Sinetron 'Jodoh Wasiat Bapak', Harris Vriza Terpapar Covid-19

14 Juli 2021, 18:50 WIB
Harris Vriza. /Instagram @harrisvriza

PR DEPOK – Harris Vriza adalah aktor kelahiran Banda Aceh yang tengah membintangi sinetron garapan stasiun televisi swasta berjudul "Jodoh Wasiat Bapak."

Sempat vakum dari sinetron yang tayang di ANTV tersebut, rupanya Harris Vriza terpapar Covid-19.

Kabar ini diungkapkan Harris Vriza melalui unggahan kanal YouTube Hitz Infotainment yang dikutip Pikiranrakyat-Depok.com pada, 14 Juli 2021.

Baca Juga: Login kemnaker.go.id untuk Cek Nama Penerima BLT Subsidi Gaji 2021 bagi Karyawan Bergaji di Bawah Rp5 Juta

"Ya (vakum syuting) karena sedang terkena penyakit (Covid-19) yang lagi hits sekarang ya," ujar Harris.

Kondisi itu disadari oleh Harris Vriza ketika melakukan swab di lokasi syuting dan memutuskan segera pulang untuk isolasi mandiri.

"Aku di sini kan memang prosedurnya swab terus, nah pas swab itu keluar hasilnya aku kena, makanya aku langsung pulang waktu itu," ujarnya.

Harris Vriza mengaku tidak ada gejala yang dirasakan sebelumnya, tetapi dua hari setelah tahu terpapar Covid-19, dia mulai merasakan demam dan menggigil di sekujur tubuhnya.

Baca Juga: Paul Pogba Kirim Pesan ke Pemain Inggris Setelah Mengalami Pelecehan Rasisme

"Iya aku awalnya nggak ada gejala, tapi dua hari setelah itu aku demam, terus menggigil dan sampai sekarang suara juga masih bindeng, sempat nggak bisa nyium juga, tapi Alhamdulilah ngerasa masih bisa," tutur Harris menjelaskan.

Meski demikian, aktor berusia 27 tahun itu mengaku tidak khawatir atau parno dengan penyakit yang dideritanya selama kurang lebih dua minggu itu.

"Aku nggak parno sih, karena banyak yang udah kena juga dan zaman corona ini kan sudah lama, banyak yang udah sembuh juga, aku juga masih muda dan nggak ada riwayat penyakit lain," kata Harris.

Baca Juga: ‘Puji’ Luhut karena Covid-19 Meroket, Iwan Sumule: Tanpa Jamin Hidup Pokok Rakyat, PPKM Darurat Dilanjutkan?

Aktor yang dikabarkan tengah dekat dengan Ria Ricis itu juga merasa sudah menjalankan protokol kesehatan dengan baik.

"Prokes aman, aku selalu pakai, lihat aja aku di lokasi selalu pakai masker, selalu ada semprotan tangan (hand sanitizer), cuma memang lagi apes kali ya," ujar Harris.

Lebih lanjut, Harris Vriza menceritakan tentang bagaimana cara dirinya dalam menjaga kesehatan, pascaterpapar Covid-19 tersebut.

"Rajin (berjemur), setiap pagi aku jemuran terus pagi makan telur, jeruk nipis, gitu-gitu lah," kata Harris.

Baca Juga: Cara Cek BLT BPJS Ketenagakerjaan di kemnaker.go.id untuk Karyawan Bergaji di Bawah Rp5 Juta

Sedangkan untuk mengatasi rasa bosan karena harus isolasi mandiri di rumah, dia menghabiskan waktunya dengan bermain game dan menonton.

"Main PS aku, sama nonton drakor, nonton film, dan aku menikmati hal yang nggak bisa aku dapet selama ini, karena kan aku selalu syuting setiap hari, jadi mau nonton pun aku nggak bisa," tutur Harris.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Tags

Terkini

Terpopuler