Alami Beberapa Gejala, Tasya Kamila Sempat Khawatir Terkena Virus Corona

5 Maret 2020, 13:35 WIB
Tasya Kamila /Instagram @tasyakamila

PIKIRAN RAKYAT – Virus corona yang telah menjadi epidemi global sejak awal tahun 2020 membuat sebagian masyarakat takut dan khawatir terhadap penularan wabah berbahaya ini.

Terlebih setelah Presiden Joko Widodo mengumumkan temuan kasus pertama virus corona yang menimpa 2 orang dalam satu keluarga di Indonesia.

Kabar tersebut membuat masyarakat Indonesia berlomba-lomba meningkatkan kewaspadaan agar terhindar dari wabah mematikan ini.

Baca Juga: Hindari Pembelian Berlebih, Kimia Farma Depok Sediakan Masker di Kasir Tanpa Dipajang pada Rak

Tak terkecuali mantan penyanyi cilik Tasya Kamila baru saja dilanda kekhawatiran karena dirinya dan anaknya, Arrasya Wardana Bachtiar yang baru saja berumur 9 bulan mengalami gejala berupa batuk.

Kondisi tersebut membuatnya cukup terganggu dan sedikit ketakutan terkena virus corona terutama setelah adanya kasus positif virus corona di Indonesia.

Dalam akun instagramnya Tasya Kamila mengunggah sebuah video di instagram story yang memperlihatkan dirinya dan Arrasya yang tengah mengalami batuk-batuk.

Baca Juga: Jubir Nasional Virus Corona Sebut Tidak Semua yang Suspect akan Positif Terinfeksi

“Aku sama Arrasya tuh lagi batuk, terus kita paranoid huhu,” tutur Tasya.

Kemudian Tasya mengaku takut karena batuk termasuk dalam gejala awal yang mengarah kepada infeksi virus corona.

Namun Tasya mengatakan setelah mengalami gejala tersebut dirinya berkonsultasi dengan dokter dan mencari referensi tentang gejala penyakit yang disebabkan oleh virus corona dan batuk-batuk yang diakibatkan oleh virus lain.

Baca Juga: Kasus Penimbunan Masker, Dua Orang Ditangkap di Semarang

Ternyata Tasya dan Arrasya hanya mengalami commond cold.

Common cold adalah infeksi saluran pernapasan atau lebih dikenal dengan sebutan flu biasa yang disebabkan oleh virus yang menginfeksi saluran pernapasan bagian atas.

Common cold umum dialami oleh anak-anak hingga orang dewasa apalagi saat berada di tengah masuim penghujan seperti sekarang ini.

Baca Juga: Beredar Kabar Puluhan Mayat Muslim India Tergeletak di Lantai Akibat Tak Setuju UU Kewarganegaraan, Simak Faktanya

“Aku paranoid banget dan takut banget virus corona tapi ternyata ICD (International Statistical Classification of Disease and Related Health Problems) , setelah baca-baca ada perbedaannya antara virus corona sama common cold yang membuat aku agal lega,” tutur Tasya.

Selain itu Tasya juga kini selain memeriksa mobil dan bagasi, petugas keamanan juga melakukan pemeriksaan terhadap suhu tubuh setiap orang yang akan masuk ke kawasan apartemen tersebut sebagai upaya pengelola mencegah penyebaran virus corona.

“Mau masuk apartemen aja sekarang harus pake check it out gitu ya, luar biasa,” tutur Tasya.***

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Instagram @tasyakamila

Tags

Terkini

Terpopuler