Kakek Suhud Terima Donasi Sebesar Rp50 Juta: Mau Dipakai Modal Usaha dan Santunan Anak Yatim

- 15 Oktober 2021, 16:12 WIB
Kakek Suhud mendapatkan donasi sebesar Rp50 juta dari Gerak Menebar Kebaikan.
Kakek Suhud mendapatkan donasi sebesar Rp50 juta dari Gerak Menebar Kebaikan. /Tangkap layar Instagram @gerakmenebarkebaikan

Ia menuturkan, donasi yang mencapai Rp50 juta ini akan diperuntukkan bagi keluarga dan anak-anaknya.

Baca Juga: Di Skotlandia, Pesan Makanan Lewat Drive-Thru Restoran Cepat Saji Bisa Didenda 3 Juta, Kok Bisa?

"Melalui Gerakan Menebar Kebaikan, melalui Bapak Romi, alhamdulillah untuk keluarga dan anak-anak saya," ucapnya.

Disampaikan Kakek Suhud, uang yang diterimanya dari donasi akan digunakan sebagai modal usaha.

Sang kakek sejak awal memang mengatakan bahwa ia sudah lelah berjualan buku keliling.

Baca Juga: Sering Disepelekan, Merokok Sambil Berkendara Selain Berbahaya Dapat Disanksi hingga Didenda

Kakek yang telah berusia 77 tahun itu mengaku ingin membuka usaha dari rumah.

Tak hanya itu, Kakek Suhud juga ingin membagikan sebagian uang donasi itu untuk anak-anak yatim.

"Iya (untuk modal usaha), iya serta santunan untuk anak yatim," tuturnya.

Unggahan Instagram Gerak Menebar Kebaikan.
Unggahan Instagram Gerak Menebar Kebaikan. Tangkap layar Instagram @gerakmenebarkebaikan

Halaman:

Editor: Annisa.Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x