Pengacara Korban Kasus Dugaan Penipuan CPNS Fiktif Sebut Olivia Nathania Masih Cari 'Mangsa' di Awal Oktober

- 21 Oktober 2021, 14:14 WIB
Anak Nia Daniaty, Olivia Nathania bersama kuasa hukumnya di Polda Metro Jaya.
Anak Nia Daniaty, Olivia Nathania bersama kuasa hukumnya di Polda Metro Jaya. /ANTARA/Fianda Sjofjan Rassat.

PR DEPOK – Putri Nia Daniaty yakni Olivia Nathania baru saja menjalani proses pemeriksaan terkait permasalahannya yang diduga melakukan penipuan berkedok CPNS.

Seperti diketahui Olivia Nathania diduga telah melakukan penipuan kepada 225 orang dengan total kerugian kabarnya mencapai Rp9,7 miliar dengan iming-iming lolos CPNS.

Kasus dugaan penipuan yang dilakukan Olivia Nathania dan sang suami masih terus bergulir. Selain itu anak dari penyanyi lawas ini disebut-sebut masih aktif mencari korban baru.

Baca Juga: Selain Cristiano Ronaldo, 4 Pemain Berikut Bisa Mengakhiri Karier Internasional di Piala Dunia 2022

Hal itu diungkap langsung oleh pengacara korban dugaan penipuan Olivia Nathania yang bernama Odi Hudianto.

“Sampai awal Oktober itu Oli masih mencari mangsa,” kata salah satu pengacara korban, Odi Hudianto sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari kanal YouTube Hitz Infotainment pada Kamis, 21 Oktober 2021.

Odi Hudianto mengatakan bahwa pihaknya telah memberikan somasi dan teguran hukum baik kepada Olivia Nathania maupun sang suami.

Baca Juga: 10 Negara Siap Bantu Taliban Mencegah Bencana Kemanusiaan, Amerika Serikat dan Sekutunya Belum

“Artinya walaupun kita sudah memberikan somasi dan teguran hukum kepada Oli dan Raf (suami Olivia Nathania), dan Pak Haji sudah datang ke kantor Raf di Ditjenpas. Namun Oli masih berani, masih berani untuk mencari korban lagi,” katanya.

Halaman:

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: Youtube Hitz Infotaiment


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x