Terungkap, Rachel Vennya Dibantu 2 TNI untuk Kabur dari Karantina di Wisma Atlet

- 21 Oktober 2021, 17:40 WIB
Rachel Vennya.
Rachel Vennya. /Instagram @rachelvennya/

PR DEPOK – Pihak keamanan masih mendalami kasus dugaan kaburnya selebgram Rachel Vennya saat menjalani masa karantina di RSDC Wisma Atlet.

Setelah diketahui bahwa Rachel Vennya dibantu seorang TNI untuk kabur dari Wisma Atlet, Kapendam Jaya lantas mengungkap fakta terbaru.

Menurut Kolonel Arh Herwin BS, pihaknya menemukan bahwa masih ada satu lagi oknum TNI yang membantu kaburnya Rachel Vennya dari kewajiban karantina di Wisma Atlet.

Baca Juga: Terkonfirmasi Kabur dari Karantina, Rachel Vennya Dijerat UU Wabah Penyakit dan Karantina Kesehatan

"Oknum yang pertama ini inisialnya kemarin kan FS, kemudian ditemukan yang terbaru hasil laporan dari staf Intel inisialnya IG," ujar Herwin kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, pada Kamis, 21 Oktober 2021 seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari PMJ News.

Kolonel Arh Herwin BS menyebutkan bahwa oknum TNI berinisial IG tersebut memang bertugas di Wisma Atlet.

"Dia bertugas di (RSDC Wisma Atlet) Pademangan," ujarnya.

Baca Juga: Selain Tagih Janji Kampanye Presiden Jokowi, BEM SI Tuntut Ketua KPK Diberhentikan

Meski demikian, ia tidak menjelaskan secara rinci terkait peran dari IG dalam membantu kaburnya Rachel Vennya dari masa karantina.

Adapun semua hasil penyelidikan terkait keterlibatan oknum TNI terkait akan dilimpahkan ke polisi militer.

"Itu secara jelasnya, kami belum monitor hasil penyelidikan. Soalnya nanti akan dilimpahkan ke polisi militer sebagai penyidik," ujarnya.

Baca Juga: Dirut Akui Bulog Berpotensi Merugi, Riyono: PKS Minta Presiden Bubarkan Saja jika Tak Diperbaiki

Sebelumnya, Herwin mengungkapkan satu oknum TNI berinisial FS membantu Rachel kabur saat menjalani karantina pasca berlibur di Amerika Serikat (AS).

Adapun FS bertugas pada bagian Pengamanan Satgas di bandara yang diduga membantu Rachel Vennya keluar dari RSDC Wisma Atlet.

"Dia yang mengatur agar selebgram Rachel Vennya dapat menghindari prosedur pelaksanaan karantina yang seharusnya dilakukan usai melakukan perjalanan dari luar negeri," kata Herwin dalam keterangan tertulis pada Kamis, 14 Oktober 2021.

Baca Juga: Beli Pelatihan Pertama Gelombang 21 Sebelum Pukul 23.59 WIB agar Kepesertaan Kartu Prakerja Tak Dicabut!

Sementara itu, Rachel Vennya pada Kamis, 21 Oktober 2021 memenuhi panggilan penyidik Polda Metro Jaya untuk pemeriksaan klarifikasi terkait aksi kabur saat karantina di RSDC Wisma Atlet.

Rachel datang bersama manajernya, Maulida Khairunnisa dan kekasihnya Salim Nauderer.

Dalam pemeriksaan, ketiganya kompak tak banyak bicara kepada awak media meskipun dihalau dengan sejumlah pertanyaan.

Baca Juga: Hadiri Panggilan Polda Metro Jaya, Rachel Vennya Datang Bersama Kekasih dan Manajernya

Sebagai informasi, Rachel Vennya diduga kabur bersama dengan pacar dan manajernya saat menjalani masa karantina di RSDC Wisma Atlet usai berlibur di AS.

Usai isu kaburnya viral, Rachel Vennya sempat mengutarakan permohonan maaf melalui media sosial.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x