Deddy Corbuzier Ceritakan Awal Perjuangannya Merintis Podcast Close The Door, Tya: Masih Polos Belum Apa-apa

- 2 Januari 2022, 11:55 WIB
Kolase foto Tya dan Deddy Corbuzier.
Kolase foto Tya dan Deddy Corbuzier. /Tangkapan layar/Kanal YouTube Deddy Corbuzier

PR DEPOK - Deddy Corbuzier ceritakan awal perjuangannya merintis podcast Close The Door yang saat ini menjadi podcast nomor satu di Indonesia.

Deddy Corbuzier awalnya tidak tahu akan jadi seperti apa podcast yang akan dirintisnya saat itu.

Deddy Corbuzier hanya berpikir untuk memulai terlebih dahulu, meski pun dirinya belum mengerti apa-apa saat itu.

Baca Juga: Soroti Banyak Orang Kehilangan Pekerjaan Usai Eijkman Gabung BRIN, Said Didu: Inalilahi, Banyak Ilmuwan Unggul

Hal ini diungkap Deddy Corbuzier di hadapan Tya, orang dibalik layar atas kesuksesan Close The Door saat ini.

Saat melakukan podcast pertamanya, Deddy Corbuzier masih menggunakan webcam.

Hal tersebut dibenarkan oleh Tya, produser Close The Door.

Baca Juga: Beredar Kabar Mantan Kekeyi Meninggal Dunia, Rio Ramadhan: Katanya Gue Tuh Kena Jantung lah, Gue Meninggal...

"Beneran, beneran pakai webcam, masih polos belum ada apa-apa," ujarnya sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari kanal YouTube Deddy Corbuzier pada 2 Januari 2022.

Tya menambahkan bahwa pada saat itu kondisi ruangan masih polos belum ada apa-apa.

"Di meja juga polos, minum tuh juga pakai gelas doang apa ya," sambungnya.

Baca Juga: Shin Tae Yong Keluhkan Nasi Kotak Timnas Indonesia, Chef Devina Hermawan: Saya Siap Masakin Makanan Bergizi!

Kekasih Sabrina Choirunnisa mengatakan bahwa saat itu dirinya hanya berpikir untuk memulai terlebih dahulu.

"Udah pokoknya kita mulai dulu, nggak ngerti apa-apa. Masih belum ngerti audio seperti apa, kamera belum ngerti," tutur Deddy.

Dirinya menambahkan saat itu belum mengerti tentang kamera, audio, hingga cara mengedit agar mendapatkan hasil maksimal.

Baca Juga: Merasa Paling Keren, 5 Zodiak Ini Sering Tampil Stylish

"Editnya nggak ngerti, cara ngasih pertanyaan nggak tau," lanjutnya.

Tya kembali mengenang saat dirinya harus membeli papan tulis untuk menuliskan pertanyaan agar bisa dibaca oleh ayah Azka.

"Nggak punya papan tulis, akhirnya beli papan tulis, masih ada sampai sekarang," ujarnya.

Baca Juga: Kabar Gembira dari Sirkuit Internasional Mandalika, Mulai 6 Januari 2022 Tiket MotoGP Sudah Tersedia

Dirinya memperlihatkan papan tulis bersejarah, awal berdirinya Close The Door yang saat ini kondisinya telah berubah fungsi.

"Ini papan tulisnya dilakban, ini hilang, jadi kalau panas dulu papan tulisnya biasa aku gini-giniin (jadi kipas)," ujar Tya kepada Deddy Corbuzier.***

Editor: Imas Solihah

Sumber: Youtube Deddy Corbuzier


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah