Adi Kurdi Meninggal Dunia, Pemeran Abah dalam Keluarga Cemara

- 8 Mei 2020, 12:52 WIB
AKTOR Adi Kurdi dalam acara bertajuk Rindu Rendra di Jakarta, Jumat 17 Agustus 2018.*
AKTOR Adi Kurdi dalam acara bertajuk Rindu Rendra di Jakarta, Jumat 17 Agustus 2018.* /ANTARA/

PIKIRAN RAKYAT - Agustinus Adi Kurdi yang dikenal publik sebagai Abah dalam sinetron legendaris Keluarga Cemara meninggal dunia, Jumat 8 Mei 2020.

Hal itu diungkapkan imam Keuskupan Agung Jakarta, Jost Kokoh Prihatanto melalui akun Twitter

"REQUIESCAT IN PACE. "Abah". Mas Agustinus Adi Kurdi.Berpulang, aku berpulang. Tenang & damai, aku berpulang.Tugas usai, tiada cemas tersisa. Berpulang, aku berpulang. Bayang bayang berlalu. Terang kini tiba. Hidup abadi kumulai. Aku berpulang. Sugeng tindak Mas Adi Kurdi. Berkah Dalem..," Demikian narasi yang diunggahnya.

Baca Juga: Internet Gratis dari Facebook, Setiap Hari Pengguna Terima Kuota Data

Baca Juga: Kapten Kapal Sebut Pelarungan ABK Sudah Sesuai SOP, Kemlu Tetap Panggil Dubes Tiongkok

Baca Juga: Cek Fakta: Jokowi Akan Hukum Seumur Hidup Kepala Daerah yang Mainkan Bansos Covid-19, Simak Faktanya

Jost juga mengunggah beberapa foto kebersamaanya bersama Adi Kurdi dalam berbagai kesempatan.

Dia mengungkapkan, sebelum meninggal dunia Adi Kurdi sempat dirawat di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional, Cawang, Jakarta Timur karena mengalami gangguan syaraf otak.

Adi Kurdi lahir di Pekalongan, Jawa Tengah, 22 September 1948.

Dia memulai karier sebagai aktor dan bintang sinetron dari panggung teater melalui Bengkel Teater pimpinan WS Rendra sekira tahun 1970.

Adi Kurdi pernah belajar di Akademi Seni Rupa Indonesia. Dia juga pernah belajar di School of Art, Theater Program New York University pada periode 1976-1978.

Adi Kurdi tercatat pernah menjadi Sekretaris Dewan Kesenian Jakarta periode 1990-1993 dan 1993-1996.

Selain Keluarga Cemara, sejumlah film dan sinetron yang pernah dibintanginya antara lain Gadis Penakluk, Catatan Dodol Calon Dokter, Dunia Tanpa Koma, dan Sebening Air Matanya.***

Editor: Yusuf Wijanarko

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x