Tegur Netizen yang Banyak Hujat Doni Salmanan, Dinan Fajrina: Hati-hati dengan Ucapanmu, Kamu Bukan Allah!

- 10 Maret 2022, 13:33 WIB
Istri Doni Salmanan, Dinan Fajri menegur para netizen yang kerap menghujat suaminya.
Istri Doni Salmanan, Dinan Fajri menegur para netizen yang kerap menghujat suaminya. /Instagram @dinanfajrina.

PR DEPOK - Crazy Rich asal Bandung, Doni Salmanan telah ditetapkan menjadi tersangka, dan ditahan atas kasus dugaan penipuan investasi opsi biner aplikasi Quotex.

Hal itu lantas membuat Doni Salmanan dan sang istri habis menjadi bulan-bulanan netizen yang menghujat mereka.

Istri Doni Salmanan, Dinan Fajrina akhirnya menegur netizen seraya mendukung sang suami, yang kini sedang ditahan.

Baca Juga: Erdogan Sambut Hangat Presiden Israel, Tandai Era Baru dalam Hubungan Diplomatik

Dalam keterangan tertulisnya, Dinan Fajrina memastikan akan selalu menjadi pihak yang mendukung Doni Salmanan, meski banyak di luar sana yang menjatuhkan suaminya.

"Tak perduli seberapa banyak orang di luar sana yang mencoba menjatuhkanmu, dengan menyebarkan kebohongan-kebohongan. Akan ada orang-orang yang selalu mendorongmu untuk bangkit karena ketulusan hati mereka," kata Dinan Fajrina dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari akun Instagram @dinanfajrina.

Pernyataan itu disampaikan berdasarkan gambar tulisan yang ia sematkan dan yakini kebenarannya.

Baca Juga: Cara Cek Penerima BPNT Kartu Sembako 2022 Online Lewat HP untuk Cairkan Bansos Rp600 Ribu

Tulisan itu menyatakan bahwa aroma hati yang tulus akan tercium atau dirasakan dimana pun dan oleh siapapun.

Sembari mengucapkan selamat malam, Dinan Fajrina pun mengingatkan netizen untuk berhati-hati dalam berbicara atau bertutur kata.

"Selamat malam semuanya. Hati-hati dengan kata-katamu. Kamu bukan Allah, dan Allah bukan hanya milikmu," ujarnya.

Hal itu disampaikan lantaran menurutnya, mereka yang sembarangan berkata buruk tentang seseorang atau suaminya bukan lah Allah.

Baca Juga: Kemendag Akui Jual 415 Juta Liter Minyak Goreng Murah ke Luar Negeri, Berlian Idris: Bubar Aja Udah!

Dia menyebut Allah juga bukan hanya milik mereka yang menghakimi Doni Salmanan, melainkan milik orang yang percaya bahwa Allah bersama mereka yang terluka hatinya.

"Allah bukan hanya milikmu. Allah itu milik semua orang yang yakin; (bahwa) Allah bersama mereka yang hatinya terluka," tutur Dinan Fajrina menambahkan.

Unggahan Dinan Fajrina, istri Doni Salmanan.
Unggahan Dinan Fajrina, istri Doni Salmanan. Tangkapan layar Instagram @dinanfajrina.

Usai dinyatakan sebagai tersangka penipuan investasi, Doni Salmanan memang tak lepas dari hujatan netizen di dunia maya.

Baca Juga: Cara Daftar PKH Online 2022 Lewat HP untuk Cairkan BLT Anak Sekolah SD, SMP, SMA hingga Rp4,4 Juta

Hal itu terjadi lantaran ia terbukti melakukan dugaan penipuan investasi opsi biner aplikasi Quotex.

Crazy Rich asal Bandung ini bahkan sudah ditahan oleh polisi karena dikhawatirkan melarikan diri, mengulangi perbuataannya, dan menghilangkan barang bukti.

Akibat perbuatannya itu, Doni Salmanan terancam dijerat hukuman penjara lebih dari lima tahun, yakni 20 tahun.

Baca Juga: Cek Bansos PKH Online 2022 Lewat HP di Situs cekbansos.kemensos.go.id untuk Cairkan BLT Balita hingga Rp3 Juta

Dia dijerat pasal berlapis terkait Undang-Undang ITE, KUHP, dan tindak pidana pencucian uang.

"Pasal TPPU ancamannya 20 tahun penjara," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Humas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan di Mabes Polri dilansir dari Antara.***

Editor: Wulandari Noor

Sumber: ANTARA Instagram @dinanfajrina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah