Aktor Korea Selatan, Song Kang akan Menggelar Fan Meeting di Indonesia

- 20 November 2022, 11:54 WIB
Song Kang akan sapa penggemar di Indonesia.
Song Kang akan sapa penggemar di Indonesia. /Instagram @songkang_b

PR DEPOK - Kabar mengejutkan dan menggembirakan datang dari aktor Korea Selatan Song Kang.

Pasalnya, pemain drama 'Still' itu dijadwalkan menggelar fan meeting di Indonesia.

Tentu saja, Songpyeon (nama fandom Song Kang) mendapat kehebohan.

Baca Juga: Sasuke Retsuden Chapter 3 Rilis, Berikut Link Baca dan Spoiler Episodenya Tentang Sasuke dan Sakura

Kabar gembira bagi para penggemar Song Kang di Tanah Air.

Sang aktor, Song Kang dipastikan akan mengadakan fanmeeting di Indonesia.

Hal tersebut langsung disampaikan oleh pihak sponsor yaitu iME Indonesia.

Baca Juga: Perjalanan Karier Iwan Fals, Musisi yang Konsernya Pernah Dilarang dan Batal

Akun Instagram resminya terlihat memposting foto Song Kang menyapa Songpyeon Indonesia.

“SONGPYEON Indonesia!! Apakah kalian siap?! Kami akan segera mendatangkan Song Kang," tulis pihak promotor, IME Indonesia seperti dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari akun Instagram resminya pada 20 November 2022.

Mengenai tanggal pasti, tempat dan harga tiket, iME Indonesia belum diinformasikan.

Baca Juga: Lirik Lagu Dreamers - Jungkook BTS (OST Piala Dunia 2022) dengan Terjemahan Bahasa Indonesia

Namun, informasi seputar waktu konser lebih lanjut akan segera diumumkan.

“Pantau terus Facebook, Twitter, dan Instagram iMe Indonesia untuk informasi lebih lanjut,” lanjut pengumuman tersebut.

Postingan tersebut pun ditanggapi beragam komentar warganet yang juga merupakan Songpyeon Indonesia.

Baca Juga: Usai Kalah di Kherson, Vladimir Putin Disebut akan Tingkatkan Mobilisasi Besar-besaran untuk Perang di Ukraina

Banyak orang yang kaget karena belum siap dengan kabar tersebut, dan ada penggemar yang senang karena berkesempatan bertemu Song Kang.

"Tolong jangan mahal-mahal tiketnya," tulis seorang warganet.

"Terima kasih IME sudah membawa Song Kang! Ini hadiah ulang tahun," tulis yang warganet lain.

Baca Juga: 10 Twibbon Muktamar Muhammadiyah ke-48 di Surakarta, Unduh Gratis dan Langsung Pasang dengan Foto Anda

"Gak tanggung-tanggung emang ime, sekali comeback, yang dibawa serbuk berlian", kata warganet lainnya.

Diketahui belakangan, Song Kang menjadi brand ambassador merek makanan Indonesia "Realfood".

Hal itu sempat bikin heboh karena terlihat foto Song Kang yang mengenakan kain tenun.

Baca Juga: Warga Baduy Ditipu hingga Uang Ratusan Juta Melayang, Pelaku Berhasil Ditangkap Polisi

Diketahui juga bahwa perancang kemejanya adalah Didiet Maulana, sedangkan kain tenun yang digunakan Song Kang sendiri merupakan hasil tenun Kediri.***

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah