Porsi Berlimpah! 5 Rekomendasi Rujak Cingur di Depok, Lengkap dengan Alamat dan Jam Bukanya

25 Oktober 2023, 09:54 WIB
5 tempat rujak cinguir enak di Depok dengan porsi yang berlimpah. /Instagram.com/e_ndro/

PR DEPOK - Anda tidak perlu pelesiran ke Jawa Timur untuk mencoba rujak cingur. Pasalnya, penjualnya tersebar di Depok.

Jika Anda ingin mencoba rujak cingur di Depok, artikel ini dapat membantu memberikan rekomendasi makanan enak wilayah Jawa Timur.

Warung makan di Depok berikut ini, menjual rujak cingur dengan rasa enak. Juga, porsinya bikin kenyang.

Baca Juga: 7 Bakmi Terlaris dan Terkenal Sepanjang Masa di Tangerang, Ini Alamat dan Jam Bukanya

Rujak Cingur Cak Eko

Alamatnya di Jalan Cikeas, RT.003/RW.009, Leuwinanggung, Kec. Tapos, Kota Depok, Jawa Barat. Jam bukanya mulai pukul 10.00 hingga 18.00 WIB.

Cita rasa rujak cingur di tempat tersebut begitu nikmat dan memanjakan lidah. Warung makan tersebut hidden gem alias masuk ke dalam gam. Kendati begitu, banyak orang rela mengunjunginya karena rujak cingur yang dibuat bikin nagih.

Selain menjual rujak cingur, warung makan itu, menyediakan berbagai hidangan lainnya. Anda bisa mencoba tahu campur dan tahu telur. Pemesanan juga bisa dilakukan melalui aplikasi ojek online.

Baca Juga: 5 Sate Ayam di Samarinda yang Paling Laris dan Wajib Dicoba, Bisa Bikin Ketagihan

Koki Medok Rumah Kuliner

Alamtnya di Tirta Mulya 1, Jalan Kp. Parung Serab No.31, RT.002/RW.003, Tirtajaya, Kec. Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat. Jam bukanya 06.00 hingga 16.00 WIB, Khusus Jumat, Sabtu, dan Minggu, jam tutupnya lebih lama yakni pukul 21.00 WIB.

Warung makan rujak cingur itu, di dalam rumah. Ketika makan di sana, situasinya begitu nyaman bak di rumah sendiri. Selain itu, tempat makan tersebut begitu legend karena rasa rujak cingurnya maknyus.

Baca Juga: 8 Warung Sate Terkenal di Wonosari, Satenya Enak dan Bumbu Tradisionalnya Menggoyang Lidah!

Rujak Cingur Bu Nyoto

Alamat warung makan rujak cingur tersebut di Pasir Gn. Sel., Kec. Cimanggis, Kota Depok, Jawa Barat. Jam bukanya mulai pukul 10.00 hingga 21.00 WIB.

Warung makan rujak cingur tersebut sudah eksis sejak tahun 2005. Cita rasa makanan yang dijual begitu nikmat, sehingga banyak orang ketagihan mencobanya.

Selain menjual rujak cingur, tempat itu, dikenal menjajakan hidangan enak lainnya. Adapun makanan yang bisa Anda coba seperti gado-gado siram, cwi mie Malang, rawon, tahu campur, dan lain sebagainya.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Makan Bakso Enak di Palu Langganan Keluarga, Nomor 1 Paling Legendaris

Warung Arek-Arek Suroboyo

Alamatnya di Jalan Mahakam No.23, Bakti Jaya, Kec. Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat. Jam bukanya mulai pukul 11.00 hingga 22.00 WIB.

Warung makan tersebut menjual beragam kuliner khas Jawa Timur seperti halnya rujak cingur. Tempatnya selalui ramai, karena banyak orang ketagihan mencoba makanan yang dijual.

Rasa rujak cingurnya bikin menggoyang lidah. Selain itu, porsinya cukup mengenyangkan. Jika Anda ke tempat tersebut, bisa mencoba beberapa hidangan lainnya seperti tahu campur, tahu tek-tek, rawon, dan lain sebagainya.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Warung Tengkleng di Semarang, Enak dan Gurih Dagingnya

Warung Tombo Kangen

Alamatnya di Jalan Akses UI No.44, Tugu, Kec. Cimanggis, Kota Depok, Jawa Barat. Jam bukanya mulai pukul 10.00 hingga 21.00 WIB, khusus Senin jam tutupnya lebih awal yakni pukul 17.00 WIB.

Warung makan tersebut menjual kuliner khas Jawa Timur yang enak dan harganya relatif terjangkau. Jika Anda kepingin rujak cingur, bisa mengunjungi tempatnya.

Selain menjual rujak cingur, terdapat pilihan makanan yang bisa Anda coba seperti soto suroboyo, rawon, tahu campur, tahu telur, tahu tek-tek, dan lain sebagainya.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Tags

Terkini

Terpopuler