Ngabuburit di Danau Sunter 2 di Tanjung Priok, Rekreasi Naik Sepeda Air

- 26 April 2021, 03:00 WIB
Ilustrasi sepeda air.
Ilustrasi sepeda air. /Instagram.com/ @sapawargasby

Danau Sunter dibangun pada 1970-an yang memiliki luas 33 hektare. Tempat ini dibagi menjadi dua bagian yaitu Danau Sunter 1 dan Danau Sunter 2.

Danau Sunter 1 terletak di bagian barat yang berfungsi sebagai penampung air. Kemudian, Danau Sunter 2 berlokasi di timur untuk sarana rekreasi.

Sebuah pos pengawas juga terdapat di sana yang diisi sekitar lima petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).

Mereka berjaga di sana untuk mengawasi pengunjung Danau Sunter 2 menrapkan prokes.

Para pengunjung Danau Sunter 2 dapat berbuka puasa di warung yang berlokasi di sekitar tempat ini yang menjual makanan.

Bahkan, penjual es kelapa muda siap minum berada di sana yang menawarkan seharga Rp18.000 per buah.***

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x