Makanan yang Harus Dihindari oleh Penderita Asam Urat

- 20 November 2021, 13:10 WIB
Ilustrasi makanan yang harus dihindari oleh penderita asam urat, salah satunya udang.
Ilustrasi makanan yang harus dihindari oleh penderita asam urat, salah satunya udang. /Pixabay.com/ PublicDomainPictures

Jika Anda sering mengalami asam urat secara tiba-tiba maka hindari penyebab utamanya, seperti mengonsumsi makanan tinggi purin.

Anda juga harus menghindari makanan yang mengandung tinggi fruktosa, serta makanan yang mengandung purin. Pasalnya, 150-200 mg purin per 3,5 ons dapat menyebabkan asam urat Anda kambuh.

Baca Juga: Cair November 2021, Simak Cara Cek Bansos BSU Lengkap dengan Persyaratannya

Guna menghindari kambuhnya asam urat Anda, berikut beberapa makanan yang mengandung tinggi purin serta makanan lainnya yang harus dihindari, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Healthline.

1. Hindari mengonsumsi jeroan, seperti hati, ginjang, dan otak.

2. Roti manis juga dapat meningkatkan asam urat Anda.

3. Mengonsumsi daging sapi muda serta daging rusa juga dapat meningkatkan asam urat.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Superpole WSBK Mandalika: Toprak Razgatlioglu Sukses Raih Pole Position

4. Bagi pecinta ikan, Anda sebaiknya menghindari tuna, mackerel, sarden,  teri, kepiting, dan udang.

5. Telur dapat memicu meningkatnya asam urat Anda.

Halaman:

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah