Puasa Ternyata Bisa Diajarkan Sejak Dini, Yuk Intip Tips Mudah Kenalkan Puasa Ramadhan kepada Anak!

- 4 April 2022, 17:27 WIB
Ilustrasi - Ternyata anak bisa diajarkan puasa sejak dini. Berikut tips mengenalkan puasa Ramadhan pada anak.
Ilustrasi - Ternyata anak bisa diajarkan puasa sejak dini. Berikut tips mengenalkan puasa Ramadhan pada anak. /pixabay/iqbalnuril

Berikut tips mengenalkan puasa pada anak yang telah dirangkum Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara pada Senin, 4 April 2022;

1. Lakukan secara bertahap

Orang tua yang memiliki anak-anak berusia di atas 7 tahun bisa mengajarkan mereka tentang puasa secara bertahap.

Bisa dimulai dengan durasi puasa yang singkat misalnya dari setelah sahur hingga pukul 8 atau 9 pagi, dan berlanjut dengan memperpanjang durasi apabila anak berhasil melewati durasi sebelumnya.

Baca Juga: Herry Wirawan Divonis Hukuman Mati, Ridwan Kamil Akui Sudah Penuhi Rasa Keadilan

Lakukan pengenalan puasa tersebut secara bertahap dan tidak perlu dipaksakan apabila anak tidak kuasa menyelesaikan puasa.

2. Beri teladan yang baik

Dalam proses pengenalan puasa, orang tua bisa memberikan teladan yang baik pada anak. Sebab anak merupakan peniru ulung, yang akan melakukan hal yang dilakukan orang tuanya.

Baca Juga: Tanggal Berapa PKH Tahap 2 2022 Cair? Simak Jadwal Pencairannya dan Cara Cek BLT Minyak Goreng Lewat Link Ini

Orang tua dapat memberikan contoh yang baik ketika berpuasa di depan anak, sehingga nantinya anak akan meniru sikap baik tersebut saat mereka ikut berpuasa.

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah