Minum Kopi 2-3 Cangkir Sehari Bermanfaat bagi Kesehatan Ginjal

- 31 Juli 2022, 17:45 WIB
Ilustrasi secangkir kopi yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh.
Ilustrasi secangkir kopi yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh. /PublicDomainPictures/Pixabay

PR DEPOK - Saat ini, minum kopi sudah menjadi bagian dari gaya hidup banyak orang. Selain bisa menyegarkan bagi tubuh, minum kopi juga membawa sejumlah manfaat kesehatan, termasuk untuk ginjal.

Menurut penelitian terbaru yang dimuat dalam Kidney International Reports, minum kopi hitam 2-3 cangkir per hari dapat memberikan manfaat paling optimal dalam mengurangi risiko cedera ginjal akut atau AKI.

Penelitian ini menganalisis data dari studi Atherosclerosis Risk in Communities (ARIC) yang melibatkan 14.207 orang dewasa berusia 45 sampai 64 tahun.

Baca Juga: Jaga Efektivitas dan Efisiensi, Penyidikan Dugaan Pelecehan Seksual Brigadir J ke Istri Ferdy Sambodo Ditarik

Peserta dalam penelitiam diminta mengisi kuesioner untuk mengetahui seberapa sering mereka mengonsumsi kopi setiap harinya.

Total, 27 persen peserta tidak pernah minum kopi, 14 persen minum kurang dari satu cangkir per hari, dan 19 persen minum satu cangkir kopi per hari.

Selanjutnya, sekitar 23 persen dari peserta minum 2-3 cangkir kopi per hari dan 17 persen minum lebih dari tiga cangkir sehari.

Baca Juga: Fabian Ruiz Enggan Perpanjang Kontrak di Napoli, Kabar Baik bagi Real Madrid?

Dilansir Pikiranrakyat-Depok.com dari Medical News Today, tim peneliti kemudian melakukan pemantauan terhadap para peserta selama 24 tahun.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Medical News Today


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x