Rutin Minum Kopi Ternyata Beri Manfaat bagi Kesehatan Ginjal, Begini Penjelasan Hasil Studi

- 4 Juli 2022, 08:00 WIB
Ilustrasi - Minum kopi 2-3 cangkir sehari ternyata memberikan dampak baik bagi kesehatan ginjal, begini penjelasan hasil studi.
Ilustrasi - Minum kopi 2-3 cangkir sehari ternyata memberikan dampak baik bagi kesehatan ginjal, begini penjelasan hasil studi. /Shixugang/Pixabay

PR DEPOK - Mengonsumsi kopi saat ini sudah menjadi bagian dari gaya hidup hingga kebiasaan bagi sejumlah orang.

Selain dapat menyegarkan, minum kopi juga bisa memberikan manfaat bagi kesehatan, salah satunya bagi kesehatan ginjal.

Sebuah studi terbaru yang dimuat dalam Kidney International Reports menemukan bahwa minum kopi hitam sebanyak 2-3 gelas per hari bisa memberikan manfaat dalam menurunkan risiko cedera ginjal akut atau AKI.

Baca Juga: Tes Fokus: Bisakah Anda Melihat Wanita Tua dan Gadis Muda dalam 20 Detik? Buktikan Ketelitian Anda

Studi tersebut menganalisis data 14.207 orang dewasa berusia 45-64 tahun yang diambil dari studi Atherosclerosis Risk in Communities (ARIC).

Dalam studi ini, para partisipan diminta untuk mengisi kuesioner untuk mengetahui seberapa banyak dan seringnya mereka mengonsumsi kopi.

Berdasarkan hasil kuesioner, 27 persen partisipan tidak pernah minum kopi, 14 persen minum kurang dari satu cangkir sehari, dan 19 persen minum satu cangkir kopi per hari.

Kemudian sekitar 23 persen partisipan minum 2-4 cangkir kopi sehari dan 17 persen minum lebih dari tiga cangkir kopi sehari.

Baca Juga: PKH dan BPNT Sembako Segera Cair! Simak Cara Daftar Bansos 2022 Lewat HP untuk Dapat Bantuannya

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: Medical News Today


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x