Apa Itu Alopecia? Kenali Gejala dan Penyebab Kerontokan Rambut Akibat Autoimun Berikut Ini

- 12 Desember 2022, 20:45 WIB
Kenali penyakit alopecia yang dialami istri Will Smith.
Kenali penyakit alopecia yang dialami istri Will Smith. /Pixabay/Phimchanok Srisuriyamart /

PR DEPOK - Academy Awards 2022 pernah diwarnai aksi tamparan yang dilakukan bintang Will Smith kepada komedian Chris Rock.

Saat itu, Chris Rock membuat pernyataan seputar penyakit Alopecia yang diderita istri Will Smith, Jada Pinkett dan menjadi bahan candaan bagi semua yang hadir di ajang Academy Awards.

Lantas, apa sebenarnya penyakit Alopecia yang diderita Jada Pinkett ini?

Baca Juga: Tak Disangka, Ini 5 Manfaat Posisi Yoga Kaki Naik ke Dinding Sebelum Tidur

Simak gejala dan penyebab Alopecia yang perlu Anda ketahui berikut ini, seperti dilansir Pikiranrakyat-Depok.com dari situs resmi Dinas Kesehatan DKI Jakarta.

Alopecia merupakan kebotakan atau kerontokan rambut yang disebabkan oleh penyakit Autoimun.

Sistem imun yang rendah lantas menyerang folikel rambut yang akhirnya membuat penderitanya mengalami kerontokan.

Adapun jumlah kerontokan rambut akibat penyakit Alopecia tersebut bisa melebihi 100 helai per hari atau sekitar dua kali lipat dari yang dialami oleh kebanyakan orang normal.

Baca Juga: Ternyata Segini Jumlah Ideal Zat Kafein yang Dibutuhkan Tubuh Setiap Hari

Halaman:

Editor: Rahmi Nurfajriani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x