Munculnya Kantuk Usai Sahur dan Berbuka Puasa, Kenapa? Ini Penjelasannya

- 27 Maret 2023, 15:07 WIB
Ini penjelasan mengapa muncul kantuk usai sahur dan berbuka puasa.
Ini penjelasan mengapa muncul kantuk usai sahur dan berbuka puasa. /Pexels/George Milton

PR DEPOK – Saat buka puasa atau sahur setidaknya kita perlu mengendalikan konsumsi asupan makanan.

 

Karena jika berlebihan menyantap makanan, salah satu akibatnya adalah bisa menyebabkan kantuk.

Jika Anda merasa ngantuk usai makan sahur atau berbuka puasa sebaiknya memperhatikan jumlah dan jenis makanan yang disantap.

Pakar Gizi dari Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) DKI Jakarta Irtya Qiyamulail menjelaskan makan dalam jumlah besar sangat berperan menyebabkan perasaan kantuk.

Baca Juga: Cek Bansos PKH Bulan Ramadhan 2023 Melalui Situs Resmi Kemensos cekbansos.kemensos.go.id

Hal ini tentu berkaitan dengan perubahan aliran darah di otak dan hormon di tubuh.

“Ketika Anda makan, maka pencernaan di tubuh akan bekerja. Aliran darah pun akan lebih banyak dialihkan ke sistem pencernaan agar dapat terproses dengan baik. Ketika ini terjadi, aliran di otak akan berkurang dan menyebabkan perasaan kantuk,” jelasnya sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari ANTARA.

Mengenai hal tersebut, Anda disarankan mengonsumsi makanan dalam jumlah sedikit tapi sering daripada makan dalam jumlah besar sekaligus.

Sementara itu, makanan yang dikonsumsi juga berpengaruh dengan munculnya rasa kantuk.

Baca Juga: Profil David Mayer Keturunan Rothschild, Kepergok Makan Siang dengan Angelina Jolie

Irtya menyampaikan jika makanan yang tinggi kandungan karbohidrat terutama karbohidrat sederhana atau yang mengandung tinggi gula dapat menyebabkan kantuk usai dikonsumsi.

Lebih lanjut, Irtya menjelaskan beberapa kandungan makanan yang dapat menimbulkan rasa kantuk usai dikonsumsi.

Kandungan asam amino triptofan yang ada pada makanan tinggi protein dapat memicu produksi serotonin yang berperan besar pada rasa kantuk.

Makanan dengan kandungan asam amino triptofan yakni bayam, kedelai, telur, keju, tahu, dan ikan.***

Editor: Tesya Imanisa

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x