Lebih Baik dari 1.000 Bulan, Ini 6 Keutamaan Malam Nuzulul Quran 2023 di Bulan Ramadhan

- 8 April 2023, 07:18 WIB
Ini 6 keutamaan malam Nuzulul Quran 2023 di bulan Ramadhan.
Ini 6 keutamaan malam Nuzulul Quran 2023 di bulan Ramadhan. /Pixabay/Erni Abdullah

PR DEPOK – Berikut adalah keutamaan malam Nuzulul Quran 2023 di bulan Ramadhan yang jatuh pada tanggal 17 Ramadhan 1444 H.

 

Malam Nuzulul Quran 1444 H diketahui akan jatuh pada hari ini Jumat, 7 April 2023. Nuzulul Quran adalah peristiwa turunnya Al Qur’an kepada Nabi Muhammad SAW yang digunakan sebagai petunjuk untuk umat muslim.

Banyak perbedaan pendapat mengenai waktu turunnya Al Qur'an ini. Namun kebanyakan ulama Indonesia sepakat bahwa Nuzulul Quran jatuh pada tanggal 17 Ramadhan.

Malam Nuzulul Quran di bulan Ramadhan merupakan bulan khusus untuk Al Qur'an karena Al Qur'an turun ketika itu. Allah SWT berfirman, “Beberapa hari yang ditentukan itu (ialah) bulan Ramadhan, bulan yang didalamnya diturunkan (permulaan) Al Qur'an.” [Q.S Al-Baqarah (2):185].

Baca Juga: Akses cekbansos.kemensos.go.id Sekarang untuk Pastikan Anda Sebagai Penerima Bansos PKH 2023

Untuk diketahui, malam Nuzulul Quran juga bertepatan dengan malam Lailatul Qadar dimana di malam ini Allah SWT menurunkan ayat dalam Al Qur’an yaitu surah Al Alaq ayat 1-5 kepada Rasulullah.

Malam Nuzulul Quran menjadi malam yang sangat istimewa bagi umat muslim karena di malam ini banyak sekali keutamaan dan keistimewaan yang besar. Berikut ini adalah keutamaan malam Nuzulul Qur'an di bulan Ramadhan.

1. Malam yang lebih baik dari 1.000 bulan

Malam Lailatul Qadar sebanding pahalanya dengan melakukan ibadah selama 1.000 bulan. Hal ini sudah disebutkan dalam kitab Shahihain melalui Abu Hurairah, Rasulullah SAW bersabda,

Baca Juga: Meminta THR secara Paksa, Polisi Sebut Bisa Kena Pidana

“Barang siapa yang melakukan qiyam (shalat sunnah) di malam Lailatul Qadar karena iman dan mengharapkan pahala dan ridha Allah, maka diampunilah baginya semua dosanya yang terdahulu.”

2. Malam diturunkannya Al Qur'an

Allah SWT pernah berfirman, “Dan tahukah kamu apakah malam kemuliaan itu? Malam kemuliaan itu lebih baik daripada seribu bulan.” (Al Qadr: 2-3)

3. Malam penuh kemuliaan

Baca Juga: Bansos BLT Balita Tahap 2 Sedang Cair April 2023, Cek Penerima di Link Resmi Agar Bisa Dapat Rp750.000

Banyak malaikat yang turun di malam kemuliaan ini karena berkahnya banyak. Para malaikat turun bersamaan dengan turunnya berkah dan rahmat. Para Malaikat ini dipimpin oleh Malaikat Jibril turun ke bumi pada malam yang penuh kemuliaan bersamaan dengan turunnya Al Qur’an.

Allah SWT berfirman, “Pada malam itu turun malaikat-malaikat dan Malaikat Jibril dengan izin Tuhannya untuk mengatur segala urusan.” (Q.S Al Qadr [97]: 4).

4. Malam keselamatan dan kesejahteraan

Malam Nuzulul Quran juga disebut dengan malam yang penuh keselamatan. Sebagaimana firman Allah SWT yang artinya, “Untuk mengatur segala urusan.” (Q.S Al Qadr [97]: 4). Mujahid mengatakan bahwa selamatlah malam kemuliaan itu dari segala urusan.

Baca Juga: Daftar Negara dengan Jumlah Populasi Umat Islam Terbesar di Dunia, Indonesia Urutan Berapa?

Dari Mujahid sehubungan dengan makna firman-Nya, “Malam itu (penuh) kesejahteraan.” (Q.S Al Qadr [97]: 5). Yang mana bahwa malam itu penuh keselamatan dan setan tidak akan mampu berbuat keburukan padanya.

5. Malam ditakdirkannya semua urusan mulai ajal hingga rezeki

Firman Allah SWT yaitu, “Pada malam itu dijelaskan segala urusan yang penuh hikmah.” (Q.S Ad Dukhan [44]: 4). Makna yang dimaksud adalah semua urusan ditetapkan di dalamnya dan semua ajal serta rezeki ditakdirkan.

6. Malam salam Malaikat kepada ahli Masjid

Baca Juga: Link Nonton Anime Mashle: Magic and Muscle Episode 1 Sub Indo, Spoiler: Mash dan Akademi Sihir

Firman Allah SWT yang artinya, “Malam itu (penuh) kesejahteraan sampai terbit fajar.” (Q.S Al Qadar [97]: 5). Makna yang dimaksud adalah salamnya para malaikat di malam Lailatul Qadar kepada orang-orang yang berada di dalam masjid sampai fajar terbit.

Itulah keutamaan malam Nuzulul Quran di bulan Ramadhan.***

Editor: Tesya Imanisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah