5 Makanan yang Dapat Menurunkan Gula Darah, Enak dan Sehat!

- 24 Maret 2024, 21:25 WIB
Berikut tersedia lima makanan yang dapat menurunkan gula darah Anda, rasanya enak dan pastinya sehat.*
Berikut tersedia lima makanan yang dapat menurunkan gula darah Anda, rasanya enak dan pastinya sehat.* /Unsplash/The Creative Exchange

PR DEPOK - Terdapat beberapa makanan yang dapat menurunkan gula darah Anda. Anda tidak perlu takut untuk mencobanya karena rasanya yang enak-enak dan tentunya sehat.

Gula darah yang tinggi dapat berdampak terhadap kesehatan Anda seperti kerusakan saraf, infeksi gusi, kerusakan saraf, bahkan dapat menimbulkan penyakit jantung hingga ginjal. Intinya tidak baik untuk kesehatan tubuhmu.

Maka dari itu, gula darah yang tinggi harus dicegah dengan mengonsumsi makanan yang sehat. Bagi Anda yang masih bingung mau makan apa, artikel ini akan membahas makanan yang cocok untuk menurunkan gula darah.

Berikut 5 makanan yang dapat menurunkan gula darah Anda. Yuk, simak selengkapnya di sini.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Bukber Legendaris di Jakarta, Suasana dan Menunya Luar Biasa

1. Sayuran Hijau

Sayuran hijau memiliki kandungan potasium yang dimana terdapat vitamin K yang mampu menurunkan tekanan darah. Jenis-jenisnya adalah seperti bayam yang rendah kalori dan terdapat kandungan magnesiumnya. Manfaatnya mampu menurunkan risiko diabetes tipe 2.

Terdapat juga sawi atau kangkung yang memiliki kandungan vitamin A, C, E, kalsium, dan zat besi. Bagi yang suka smoothie, Anda dapat memasukkan bayam ke dalam smoothienya. Bisa juga bagi Anda yang suka salad, ganti seladanya menjadi kangkung.

2. Oat

Baca Juga: Perbandingan Motorola Edge 50 Pro dan Realme Narzo 70 Pro 5G: Analisis Mendalam

Oat menjadi salah satu makanan yang mampu menurunkan gula darah. Oat memiliki kandungan serat yang kaya, sehingga mampu membantu mengelola gula darah.

Makanan seperti granola rekomen untuk Anda konsumsi karena dapat mencegah naiknya gula darah. Makanan satu ini memiliki campuran oat, biji-bijian. kacang-kacangan. Anda dapat membuatnya sendiri.

3. Kacang-Kacangan

Jika Anda makan seperempat kacang-kacangan dalam 1 hari, maka dampaknya dapat menurunkan risiko diabetes. Makanan satu ini juga bermanfaat untuk ibu hamil.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Bukber Terpopuler di Kota Surabaya yang Enak dan Termurah

Seorang ibu hamil yang berisiko terkena diabetes gestasional tetapi suka mengonsumsi pistachio akan memiliki gula darah yang lebih rendah.

4. Buah Beri

Jenis-jenis buah beri memang terkenal mampu menurunkan gula darah. Seperti buah blueberry yang memiliki kandungan serat dan antioksidan. Kandungannya tersebut mampu menurunkan gula darah dan peradangan.

Buah stroberi juga mampu mengurangi komplikasi diabetes seperti ginjal dan kerusakan saraf. Tak ketinggalan juga, buah raspberry mampu membuat resistensi insulin menurun.

Baca Juga: BLT Mitigasi Risiko Pangan 2024 Kapan Cair? Ini Jadwal Penyaluran dan Info Lokasi Pencairannya

5. Jamur

Jamur memiliki kandungan kosentrasi beta-D-glukan yang tinggi. Kandungan satu ini mampu menurunkan respons glukosa darah.

Jenis jamur yang rekomen Anda coba adalah seperti cremini, portobello, dan shitake. Bagi yang ingin mencobanya, Kamu dapat mengonsumsi burger dengan bahan daging sapi dan jamur portobello.

Cobalah Anda konsumsi salah satu dari kelima makanan di atas jika ingin menurunkan gula darah. Demikian pembahasan tentang 5 makanan yang dapat menurunkan gula darah Anda.***

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah