Kapankan Waktu Takbir Hari Raya Idul Adha 1445 H? Muhammadiyah: Ada Dua Jenis Waktu Takbir

- 15 Juni 2024, 14:00 WIB
Jenis takbir yang biasanya ada untuk menandakan hari raya Idul Adha.
Jenis takbir yang biasanya ada untuk menandakan hari raya Idul Adha. /PIXABAY/GDJ/

PR DEPOK - Pada momen istimewa seperti Idul Adha, salah satu amalan yang sangat dianjurkan adalah bertakbir. Namun, kapan sebenarnya waktu yang tepat untuk memulai takbir Idul Adha?

Ada beberapa pendapat yang berbeda mengenai hal ini, sehingga mungkin menimbulkan kebingungan di kalangan umat Islam.

Sebagian orang berpendapat bahwa takbir Idul Adha dimulai setelah shalat Subuh pada tanggal 9 Zulhijjah.

Namun, ada juga yang memulai takbir setelah masuk waktu shalat Maghrib pada tanggal 10 Zulhijjah. Lantas, mana yang benar?

Baca Juga: Andalan Wisatawan! 8 Rumah Makan Primadona di Sumedang, Tawarkan Banyak Makanan Lezat!

Fatwa Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat Muhammadiyah serta buku “Tuntunan ‘Idain dan Qurban” yang diterbitkan oleh Suara Muhammadiyah memberikan panduan yang cukup jelas mengenai hal ini.

Dalam buku tersebut disebutkan bahwa memperbanyak tahlil, takbir, tahmid, puasa, dan amal shaleh pada tanggal 1-10 Zulhijjah merupakan bagian dari amal ibadah menyambut Idul Adha.

Anjuran untuk bertakbir pada 10 hari pertama bulan Zulhijjah didukung oleh beberapa dalil. Salah satunya adalah hadis yang menyebutkan bahwa tidak ada hari-hari yang amal shalih di dalamnya lebih dicintai oleh Allah daripada hari-hari sepuluh Zulhijjah.

Rasulullah SAW bersabda:

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah