Berjasa Deteksi Banyak Ranjau Darat di Kamboja, Tikus Cerdas Magawa Akhirnya Pensiun

- 6 Juni 2021, 19:10 WIB
Magawa, tikus pendeteksi ranjau darat di Kamboja dikabarkan akan segera pensiun.
Magawa, tikus pendeteksi ranjau darat di Kamboja dikabarkan akan segera pensiun. /REUTERS.

Seorang manajer APOPO Kamboja, Michael Heiman mengatakan bahwa Magawa mulai "sedikit lelah" saat usianya mendekati masa tua.

"Yang terbaik adalah mempesiunkannya," kata Heiman menjelaskan.

Di masa pensiunnya, dikatakan dia, Magawa akan melakukan hal-hal yang disukainya seperti makan kacang dan pisang.

Kendati akan pensiun, Magawa dikabarkan akan tetap bersama APOPO selama beberapa pekan lagi untuk "membimbing" sekelompok tikus baru dari Pusat Aksi Ranjau Kamboja (CMAC).

Baca Juga: Mahfud MD Ngaku Tak Bisa Tangani Skandal di KPK, Andi Arief: Tidak Mungkin!

Sementara itu, seorang pawang hewan tersebut mengatakan performa Magawa tidak terkalahkan dan dia mengaku bangga bisa bekerja dengan Magawa.

"Dia memang kecil tapi dia telah membantu menyelamatkan banyak nayawa yang memungkinkan kami mengembalikan tanah aman yang sangat dibutuhkan kembali kepada orang-orang akmi secepat dan seefektif mungkin," ujar Malen.

Sebagai informasi, Magawa mendapat pelatihan secara intensif ketika hewan pengerat tersebut masih berusia empat pekan.

Baca Juga: Minta Dana Haji Diaudit Pihak Independen, Hilmi Firdausi: Dana Kemanusiaan Aja Diminta, Masa yang Fantastis Ga

Sejak itu, staf di APOPO yang berbasis di Tanzania mulai mengenalkannya pada suara dan debu hingga ia lulus dan bekerja di lapangan.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x