Studi Terbaru, Ilmuwan Prancis Ungkap Virus Penyebab Covid-19 Bukan dari China

- 10 Oktober 2021, 15:20 WIB
Ilustrasi - Ilmuwan Prancis mengklaim virus penyebab Covid-19 bukan berasal dari China.
Ilustrasi - Ilmuwan Prancis mengklaim virus penyebab Covid-19 bukan berasal dari China. /PIXABAY/Jarmoluk

PR DEPOK - Ilmuwan Prancis mengklaim bahwa virus SARS-CoV-2, penyebab Covid-19, tidak berasal dari gua di provinsi Yunnan, China.

Sebelumnya, diketahui pada tahun lalu, sekelompok peneliti India menerbitkan sebuah artikel. Mereka menyarankan bahwa gua Mojiang di Yunnan bisa menjadi tempat kelahiran virus corona baru.

Pada saat itu di 2012, enam penambang menderita penyakit pernapasan parah setelah membersihkan gua dari kotoran kelelawar untuk menambang tembaga.

Baca Juga: 5 Pemain yang Layak Masuk Daftar 30 Besar Ballon d’Or, Salah Satunya Federico Chiesa

Tiga di antara para pria yang berusia 30 hingga 60 tahun itu dikabarkan meninggal karena penyakit tersebut

Pemeriksaan selanjutnya mengungkapkan bahwa para penambang terinfeksi virus corona, yang diberi nama RaTG13. Sampel virus dikumpulkan oleh Institut Virologi Wuhan.

Ilmuwan India mengungkapkan bahwa RaTG13 adalah kerabat dekat SARS-CoV-2. Namun, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Sputnik, rekan Prancis mereka telah mengklaim sebaliknya.

Baca Juga: Sinopsis Film Braven: Aksi Balas Dendam Seorang Anak Atas Kematian Ayahnya oleh Bos Gembong Narkoba

Menurut temuan awal penelitian Prancis, yang akan diterbitkan tahun depan, individu yang terinfeksi RaTG13 menunjukkan gejala yang sangat berbeda dari yang ditunjukkan oleh pasien Covid-19.

Halaman:

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: Sputnik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x