Emmanuel Macron Serukan Sanksi Eropa untuk Rusia hingga Kutuk Langkah Pengakuan Wilayah

- 22 Februari 2022, 15:10 WIB
Presiden Prancis, Emmanuel Macron.
Presiden Prancis, Emmanuel Macron. /REUTERS/Grigory Dukor/

PR DEPOK - Presiden Prancis, Emmanuel Macron mengutuk langkah Kremlin untuk mengakui dua wilayah separatis Ukraina timur sebagai wilayah merdeka.

Emmanuel Macron juga mendesak Uni Eropa untuk menyetujui sanksi baru terhadap Moskow.

Presiden Prancis itu mengutuk keputusan pengakuan wilayah oleh Rusia dalam pertemuan darurat Dewan Keamanan PBB.

Baca Juga: Aurel Hermansyah Melahirkan Anak Pertama, Ibu Atta Halilintar Bocorkan Nama Baby A?

"Ini jelas merupakan pelanggaran sepihak terhadap komitmen internasional Rusia dan pelanggaran kedaulatan Ukraina," ucap Emmanuel Macron dikutip PR Depok dari AFP.

Pernyataan itu dikeluarkan setelah Macron memimpin pertemuan dewan pertahanan dan keamanan Prancis untuk menilai situasi di Ukraina.

Presiden Rusia Vladimir Putin sebelumnya mengakui kemerdekaan dua wilayah separatis di Ukraina timur.

Dia juga menentang peringatan dari Barat bahwa ini dapat memicu sanksi besar-besaran.

Baca Juga: Amerika Serikat Kecam Rusia hingga Siapkan Sanksi Terberat Soal Klaim Wilayah Ukraina

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: AFP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x