Ukraina Gugat Rusia ke Pengadilan Internasional, Volodymyr Zelenskyy: Hentikan Permusuhan

- 28 Februari 2022, 10:30 WIB
Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy ingin hentikan permusuhan dengan Rusia dan gugat ke pengadilan internasional.
Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy ingin hentikan permusuhan dengan Rusia dan gugat ke pengadilan internasional. /Reuters

PR DEPOK – Pemerintah Ukraina resmi menggugat Rusia ke Pengadilan Internasional (ICJ) PBB di Den Haag.

Gugatan itu dilakukan Ukraina setelah Rusia melakukan invasi ke negara tersebut, sejak Kamis, 24 Februari 2022.

Presiden Ukraina, Volodymyr Zelenskyy sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Depok.com dalam Twitternya @ZelenskyyUa mengatakan, negaranya menuntut agar Rusia bertanggung jawab karena sudah mendistorsi konsep genosida untuk membenarkan agresi.

Baca Juga: Kemenkes Kembali Terbitkan Surat Edaran Covid-19 tentang Vaksinasi Booster

“Kami meminta pengadilan untuk segera memerintahkan Rusia untuk menghentikan permusuhan dan menjadwalkan sidang minggu depan,” kata Zelenskyy pada Minggu, 27 Februari 2022.

Rusia terus melancarkan serangannya ke Ukraina. Pasukan Rusia tersebut dilaporkan terus merangsek masuk ke beberapa pusat kota di Ukraina.

Meski begitu, Ukraina menyatakan tetap akan melakukan perlawanan dan meminta bantuan negara barat untuk menghadapi serangan Rusia.

Baca Juga: 9 Daftar Buah yang Mampu Meningkatkan Kesehatan Kulit, Salah Satunya Jambu Biji

Zelenskyy mengatakan, negaranya mendapatkan bantuan dari Belgia yang akan mengirim 3.000 senapan mesin dan 200 peluncur grant anti-tank.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x