150 Ribu Pasukan Disebut Masuk ke Ukraina, AS Klaim Hampir Mendekati 100 Persen dari yang Dikerahkan

- 8 Maret 2022, 15:35 WIB
AS menyebut Vladimir Putin hampir mendekati 100 persen mengerahkan pasukan Rusia dalam invasi terhadap Ukraina.
AS menyebut Vladimir Putin hampir mendekati 100 persen mengerahkan pasukan Rusia dalam invasi terhadap Ukraina. /REUTERS/Carlos Barria./

PR DEPOK - Presiden Rusia, Vladimir Putin nampak tengah menyiapkan kekuatan penuh dalam invasi terhadap Ukraina.

Nyaris 150.000 pasukan Rusia dikabarkan telah memasuki wilayah Ukraina dalam rangka Operasi Militer yang diumumkan pada 24 Februari lalu.

Amerika Serikat (AS) berpendapat jumlah tersebut telah mendekati perkiraan pasukan yang dikerahkan oleh Rusia.

Menurut Departemen Pertahanan AS atau Pentagon, Vladimir Putin sejak awal telah menyiapkan 150.000 pasukan untuk melakukan invasi terhadap Ukraina.

Baca Juga: Khawatir Oligarki Rusia Sembunyikan Kekayaan, Inggris Percepat Pengesahan RUU Kejahatan Ekonomi

Saat ini jumlah tersebut hampir semuanya masuk di wilayah Ukraina namun belum berhasil memasuki Kiev.

"Itu perkiraan terbaik kami saat ini (nyaris 150.000)," kata seorang pejabat AS, sebagaiaman dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Reuters.

Pejabat yang enggan disebutkan namanya itu menyebut, Presiden Vladimir Putin saat ini tengah bersiap mengerahkan seluruh pasukan untuk merebut Kiev.

Selama 12 hari invasi Rusia terhadap Ukraina, milisi Kremlin berhasil merebut beberapa kota di sekitar Kiev.

Baca Juga: Perang Rusia-Ukraina Hari ke-13: Jenderal Senior Tewas, Moskow Dituding Pakai Taktik Abad Pertengahan

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah