Menteri Luar Negeri Rusia dan Ukraina Bertemu di Turki untuk Perundingan Damai Hari Ini

- 10 Maret 2022, 19:57 WIB
Menteri Luar Negeri Rusia dan Ukraina bertemu di Turki untuk perundingan damai hari ini, begini lengkapnya.
Menteri Luar Negeri Rusia dan Ukraina bertemu di Turki untuk perundingan damai hari ini, begini lengkapnya. /Pixabay/

PR DEPOK - Menteri luar negeri Rusia dan Ukraina Kamis akan mengadakan perundingan damai tatap muka di Turki selatan.

Adapun perundingan damai tersebut merupakan pembicaraan kontak tingkat tinggi pertama antara Kyiv dan Moskow sejak Rusia menginvasi tetangganya dua minggu lalu.

Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan, yang telah mendorong Turki untuk memainkan peran sebagai mediasi dari perundingan damai tersebut.

Turki menyatakan harapan agar pembicaraan tersebut dapat mencegah tragedi dan bahkan membantu menghentikan gencatan senjata.

Baca Juga: Cara Cek Nama Penerima Bansos PKH dan BPNT Kartu Sembako 2022 Online Pakai KTP di Aplikasi Kemensos

Namun, para analis khawatir hanya ada peluang terendah dari terobosan pada pertemuan di Antalya antara Menteri Luar Negeri Rusia, Sergei Lavrov dan Menteri Luar Negeri Ukraina, Dmytro Kuleba.

Pejabat senior Ukraina, termasuk menteri pertahanan, telah mengadakan serangkaian pertemuan dengan delegasi Rusia di Belarus.

Hasil pertemuan itu ditujukan untuk masalah kemanusiaan, namun Moskow belum mengirim menteri ke pembicaraan tersebut.

Baca Juga: Ini Cerita Korban Crazy Rich Indra Kenz, Kehilangan Uang Ratusan Juta hingga Gangguan Pskologis

Dilansir dari laman NDTV, bahwa Lavrov dan Kuleba akan bergabung pada pertemuan Kamis pagi oleh Menteri Luar Negeri Turki Mevlut Cavusoglu, dengan anggota NATO, Turki.

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: NDTV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah