Usai Menetap di New York, Mantan Putri Jepang Mako Komuro Kini Bekerja di Museum

- 13 April 2022, 17:40 WIB
Putri Mako yang menikah dengan Kei Komuro.
Putri Mako yang menikah dengan Kei Komuro. /KYODO/REUTERS

PR DEPOK - Usai melepas gelar bangsawan demi menikahi pria biasa, mantan Putri Jepang Mako Komuro kini bekerja di salah satu museum di New York.

Setelah pindah ke New York dan suaminya Kei bekerja sebagai pengacara, Mako Komuro memutuskan untuk berkecimpung di dunia seni dan warisan budaya demi mengembangkan kemampuannya.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari The Japan Times, Mako Komuro dilaporkan bekerja di Metropolitan Museum of Art.

Baca Juga: Menteri ESDM Beri Sinyal Kenaikan Harga Pertalite dan Solar, Ali Syarief: Nah, Naik Lagi

Meski begitu, menurut sejumlah sumber, Mako Komuro tidak menjadi staf museum melainkan hanya bekerja secara sukarela untuk memanfaatkan keahliannya di bidang seni.

Mako Komuro yang kini berusia 30 tahun merupakan lulusan Universitas Kristen Internasional di Tokyo.

Kemudian Mako Komuro melanjutkan pendidikannya di bidang sejarah seni di Edinburgh University pada tahun 2012.

Baca Juga: Presiden Jokowi Mulai Bagi-bagi Bansos BLT Minyak Goreng, Ini Cara Dapatkan Bantuan Rp 300 Ribu!

Empat tahun setelahnya, Mako Komuro memperoleh gelar master di bidang museum seni dan studi galeri di University of Leicester.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: The Japan Times


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah