Sebut Diundang Presiden Jokowi untuk Menghadiri KTT G20, Zelenskyy: Saya Menghargai Undangannya

- 28 April 2022, 09:01 WIB
Presiden Ukraina, Volodymyr Zelenskyy, mengungkap ia menghargai undangan Jokowi untuk datang ke KTT G20.
Presiden Ukraina, Volodymyr Zelenskyy, mengungkap ia menghargai undangan Jokowi untuk datang ke KTT G20. /Instagram/jokowi/zelensky_official/

PR DEPOK - Baru-baru ini Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy pada Rabu 27 April 2022 melalui cuitan di Twitter mengatakan bahwa Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) telah mengundangnya untuk hadiri KTT G20 yang berlangsung di Bali.

Seperti yang diketahui sebelumnya, KTT G20 akan diselenggarakan di Bali tepatnya pada akhir tahun ini untuk membicarakan mengenai permasalahan ekonomi.

Usai mendapatkan undangan tersebut, Zelenskyy mengaku sangat menghargai upaya yang dilakukan Jokowi kepada negaranya.

"Sudah bicara dengan Presiden @jokowi ... Saya menghargai undangannya ke KTT @g20org," ujarnya dalam tweet, dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Channel New Asia.

Cuitan Zelenskyy.
Cuitan Zelenskyy. Twitter @ZelenskyyUa

Baca Juga: 15 Link Twibbon Hari Raya Idul Fitri 2022, Design Terbaik dan Paling Trendi Lengkap dengan Cara Pemasangan

Sebenarnya Ukraina bukanlah anggota dari G20, akan tetapi ditunjuk sebagai tamu layaknya negara-negara lain yang sudah terlebih dahulu diundang sebagai tamu untuk bergabung dalam pertemuan.

Juru bicara Kementerian Luar Negeri Indonesia Teuku Faizasyah, sampai saat ini tidak segera mengkonfirmasi informasi mengenai undangan Zelenskyy.

Tetapi ia mengatakan bahwa menteri luar negeri telah "berkonsultasi" dan melaporkan hasilnya kepada Jokowi, namun tidak merinci kepada siapa ia melakukan konsultasi.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Channel News Asia Twitter @ZelenskyyUa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah