Pemulihan Ekonomi, Bangladesh Batasi Perjalanan Luar Negeri bagi Pejabat Pemerintah

- 15 Mei 2022, 18:16 WIB
Ilustrasi - Bangladesh memutuskan untuk membatasi perjalanan luar negeri bagi pejabat pemerintah demi upaya pemulihan ekonomi setelah pandemi.
Ilustrasi - Bangladesh memutuskan untuk membatasi perjalanan luar negeri bagi pejabat pemerintah demi upaya pemulihan ekonomi setelah pandemi. /Pixabay/RyanMcGuire.

PR DEPOK - Bangladesh telah membatasi perjalanan luar negeri para pejabat pemerintah menggunakan anggaran operasional dan pembangunan.

Keputusan Bangladesh membatasi perjalanan luar negeri para pejabat pemerintah sebagai upaya pemulihan ekonomi setelah pandemi Covid-19.

Selain itu, tujuan pembatasan perjalanan luar negeri para pejabat pemerintah yakni untuk meneka pengeluaran akibat krisis global yang kini tengah dirasakan.

Kemenkeu Bangladesh telah mengeluarkan pemberitahuan yang menyebut semua jenis perjalanan ke luar negeri dihentikan hingga pemberitahuan lebih lanjut.

Baca Juga: Cuss Cek Penerima Bansos PKH di cekbansos.kemensos.go.id, Ada Bantuan tuk Anak Sekolah hingga Rp4,4 Juta

Hal tersebut merupakan upaya Pemerintah Bangladesh untuk mengurangi tekanan pada cadangan devisa negara.

Perjalanan ke luar negeri yang dibatasi termasuk kunjungan kerja, studi banding, loka karya, dan seminar untuk semua pejabat pemerintah Bangladesh.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Prokerala, langkah pemerintah Bangladesh ini diharapkan akan melindungi cadangan mata uang asing, yang baru-baru ini turun menjadi kurang 42 miliar dolar AS.

Baca Juga: Besok, Persib Agendakan Pertemuan Sehari Sebelum Latihan Perdana

Langkah ini dilakukan sehari setelah bank sentral Bangladesh memperketat aturannya untuk impor barang mewah.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Prokerala


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x